Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Sarah Nurhayati
Grid.ID - Menjadi figur publik tak membuat Tatjana Saphira menelan mentah kesibukannya dengan hanya berkutat di dunia hiburan.
Justru Tatjana selalu memanfaatkan kesempatan dari apa yang telah didapatkannya untuk terus menimba ilmu dan mencari tahu banyak hal.
Bahkan ketika dirinya berlibur ke luar negeri, ia tetap menimba ilmu disela-sela liburannya itu dengan membaca buku dan banyak menghabiskan waktu di toko buku.
"Suka sih (ke toko buku saat di luar negeri). Aku biasanya kalau ada temen yang di sana aku tanya di mana bisa beli buku. Kadang-kadang suka banyak ngabisin waktu di situ," ungkap Tatjana Saphira saat ditemui Grid.ID di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (18/2/2019).
Baca Juga : Selfi KDI Sebut Kekasih Bulenya Telah Sukses Rebut Hati Sang Anak
Tak hanya itu, baru-baru ini kekasih Herjunot Ali ini juga mendapat kebahagiaan berlebih saat berlibur ke Tokyo, Jepang karena berhasil menemukan toko buku terlengkap yang pernah ditemuinya.
"Kemaren aku ke Tokyo, aku ke toko buku di sana. Itu terlengkap. Dari zaman 1940 sampai modern itu koleksinya lengkap. Tapi di situ enaknya kita bebas baca bukunya sebelum membeli. Di situ jadi tempat orang ngumpul aja. Orang duduk di lorong itu biasa," jelasnya.
Namun dirinya juga tak serta merta langsung membeli buku dengan kalap saat menemukan buku-buku yang menurutnya bagus.
Baca Juga : 3 Keputusan Barbar Bakal Dilakukan Amerika Jika Perundingan Nuklir dengan Korut Gagal
Justru Tatjana lebih memilih untuk membeli buku sesuai dengan situasi dan kebutuhannya saat ini.
"Nggak juga sih (sampai kalap membeli buku gitu). Lihat situasi sih," katanya.
Lebih lanjut, dengan banyak membaca buku, pemain film Sweet 17 ini juga mengaku tertarik untuk membuat sebuah buku tentang perjalanan hidupnya.
"Aku pengin banget sih bisa nulis buku. Pengin banget bisa memberikan pengalaman kepada pembaca, seperti apa yang aku rasakan membaca buku orang lain. Tapi untuk sekarang sih belum ada suatu cerita yang meaningfull yang bisa aku ceritain. Jadi tunggu saja dulu," tukas Tatjana. (*)