Grid.ID - Syahrini santer dikabarkan menikah pada 22 Februari 2019 mendatang.
Kabar burung itu mencuat setelah potret kebersamaan Syahrini dan Reino Barack selama di Jepang terbongkar.
Namun, baik pihak Reino Barack dan Syahrini tak memberikan konfirmasi apa pun mengenai kabar tersebut.
Syahrini dan Reino Barack seolah selalu berusaha menghindar dari kejaran awak media.
Baru-baru ini, Aisyahrani yang merupakan adik kandung sekaligus manajer Syahrini memberikan komentarnya mengenai kabar pernikahan sang kakak yang akan berlangsung pada 22 Februari mendatang.
Baca Juga : Sepatu Kesayangan Mendadak Bolong Saat Ingin Dipakai? Coba Lakukan Langkah Ini!
Dikutip dari tayangan Selebrita Pagi pada Senin (18/2/2019), Aisyahrani meminta doa kepada publik.
"Didoakan aja, mau tanggal 22, 202, 2 juta, 2 Februari, 300 Februari didoainlah yang terbaik," kata Aisyahrani.
"Tanggal berapa pun yang terbaiklah didoain," sambungnya lagi.
Jawaban Aisyahrani tersebut seolah tak menampik mengenai kabar pernikahan yang akan terselenggara.
Lagi-lagi Aisyahrani meminta doa agar Syahrini cepat mendapatkan jodoh.
"Aku nggak bisa komentar banyak, aku cuma minta didoain aja yang terbaik untuk semuanya dengan siapapun Syahrini berjodoh nantinya, entah bulan ini atau tahun depan atau ke depannya, didoakan saja yang terbaik," tuturnya lagi.