Find Us On Social Media :

Raih 10 Juta Subscriber, Atta Halilintar Akan Membangun Masjid yang Instagramable

By Rissa Indrasty, Rabu, 20 Februari 2019 | 19:33 WIB

Atta Halilintar saat ditemui Grid.ID di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (20/2/2019).

Rencana tersebut pun sudah mulai direncanakan Atta Halilintar dimulai dengan mencari lokasi pembangunan masjid.

"Kemaren aku udah cek tanah, minggu ini kelar semua urusan tanah," ungkap Atta Halilintar.

Selain itu, lelaki kelahiran Dumai, Pekabaru ini juga membuat kompetisi kepada para pengikut YouTubenya untuk membuat desain masjid.

Sejauh ini Atta hanya memiliki konsep. Dia ingin masjib tersebut akan dibuat seartistik dan senyaman mungkin. 

Tujuannya, agar banyak orang yang berlomba-lomba dan termotivasi untuk melangsungkan ibadah, khususnya anak muda.

Baca Juga : Penampilan Adiknya Disebut Kurang Tampan, Billy Syahputra Janji Akan Vermak Utta Syahputra

"dan aku akan buka challenge untuk para subcriber aku, siapa yang bisa desain mesjid yang bagus, karena aku pengin jadi masjid yang milenial yang bisa anak-anak muda tuh senang beribadah, bangga datang ke sana dan kalau bisa dia instagramable juga,"

"Kita menghilangkan kalau masjid itu kuno, kuper, di luar negeri banyak masjid yang bisa orang tuh beribadah tuh senang. Jadi bukan mall atau cafe aja yang wow tapi masjid juga harus yang anak muda banget, bukan youtube aja. Jadi semoga ini bisa menginfluence juga ke orang. Semoga nanti ada banyak orang yang bisa menyisihkan rezeki untuk bangun masjid," ungkap Atta Halilintar.

(*)