Find Us On Social Media :

Dion Wiyoko Akan Buka Bisnis Kue Tradisional Tapi Dirancang Secara Modern

By Way, Minggu, 19 November 2017 | 02:16 WIB

Dion Wiyoko saat ditemui Grid.ID di Cyber 2 Tower, Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (18/11/2017).

Laporan Wartawan Grid.ID, Widyastuti.

Grid.ID - Aktor Dion Wiyoko beserta istri, Fiona Anthony, akan membuka bisnis kue bulan Desember mendatang. 

Kue yang akan dijual pemain film 'Love and Faith' ini terbilang cukup unik, karena berasal dari kue tradisional yang dirancang secara modern.

"Sebenarnya variannya nggak banyak sih."

"Cuma tiga varian, caketart sih, dan rasanya pun cukup unik," kata Dion Wiyoko saat ditemui Grid.ID di Cyber 2 Tower, Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (18/11/2017). 

(Baca :  Bikin Bangga, Saat Dua Anak Muda Bos Startup Ini Diundang Presiden Jokowi Rapat Kabinet Dengan Para Menteri )

"Karena kue putu dibikin ke caketart gitu."

"Kan sekarang banyak ya, yang bikin es teler atau martabak dibuat caketart gitu ya," imbuhnya kembali. 

Diakui Dion, resep kue tradisional tersebut didapat Fiona saat menjalani workshop membuat kue.

Hingga akhirnya resep tersebut mendapat respons bagus dari teman-teman Dion dan Fiona. 

(Baca :  Khawatir Anak Buka Situs Porno? Tenang, Mudah Dipantau dan Diblokir Kok )

"Ini dia (Fiona) dapetin resep awalnya pas waktu dia workshop itu."