Find Us On Social Media :

Brand Internasional Milik Kylie Jenner, Holiday Collection Pallete Akan Segera Rilis, Penasaran Seperti Apa?

By Fahrisa Surya, Minggu, 19 November 2017 | 12:43 WIB

Kylie akan mengeluarkan palet Holiday Collection yang apakah akan booming juga?

Laporan Wartawan Grid.ID, Irma Joanita

Grid.ID Kylie Jenner adalah salah satu artis reality show yang dikenal dengan kemewahannya.

Tak hanya itu, anggota keluarga Jenner ini juga kerap menjadi bahan pembicaraan.

Termasuk saat ia dikabarkan sudah hamil beberapa waktu lalu.

Kylie Jenner tidak menanggapi hal itu dan justru meluncurkan produk kosmetik terbarunya.

(BACA: Berdiri di Parkiran Gedung Pernikahan, Saudara Ayu Ting Ting Terlihat Mengenakan Busana Seperti Ini)

Diketahui bahwa Kylie memiliki merek kosmetik dengan nama Kylie Cosmetics.

Kylie Cosmetics yang selalu laris di pasaran terutama lip liquid atau lip cream yang menjadi favorit bagi masyarakat.

Kali ini, Kylie meluncurkan beberapa produk eyeshadow yang siap digunakan para pencinta makeup.

Wah, apa saja ya kira-kira produk eyeshadow baru dari Kylie?

1. Palet Nice

Palet Nice yang akan dikeluarkan oleh Kylie ini memiliki warna dari soft pink, dusty pink, merah bata, cokelat muda, hingga burgundy.