Find Us On Social Media :

Indah Bagaikan Surga, Deretan Pulau Tak Berpenghuni di Sumbawa Ini Wajib Dikunjungi!

By Afif Khoirul M, Minggu, 19 November 2017 | 16:45 WIB

Pulau Tak Berpenghuni di Sumbawa

Laporan wartawan Grid.ID Ismayuni Kusumawardani

Grid.ID - Sebagai negara kepualauan yang sangat luas, Indonesia memiliki puluhan ribu pulau.

Dari Sabang hingga Merauke terbentang garis pantai yang terbentuk dari pulau-pulau yang berjejer.

Pulau-pulau itu menawarkan sejuta pesona dan keindahan tiada duanya.

Saking banyaknya pulau di Indonesia, banyak di antaranya belum memiliki nama.

( BACA : Bukan Hanya Lebih Murah dari Headset Nirkabel Milik Apple, Tapi juga Lebih Canggih dan Lucu Loh, Yuk Kenalan ! )

Selain itu mereka juga tidak berpenghuni.

Semua orang tahu Pulau Sumbawa menawarkan keindahan yang memanjakan mata.

Tapi tidak banyak yang tahu deretan pulau kecil yang mengelilinginya menawarkan keindahan yang tiada tara.

Bagai surga dunia yang tersembunyi, pulau-pulau itu tidak berpenghuni.

( BACA : Tangis Keluarga Pecah Tak Karuan, Baru 2 Hari Melahirkan, Seorang Ibu Tewas Bersama Bayinya )

Penasaran pulau apa saja itu?

Berikut Grid.ID telah mengumpulkannya untukmu.

1. Pulau Kenawa.

Pulau Kenawa mungkin sudah terasa tidak asing bagi pecinta travelling.

( BACA : Ya Ampun! Nggak terbuat dari Emas, Tapi Burger Restoran Ini Harganya Bisa Buat Nyewa Gedung Pernikahan )

Terletak di Kabupaten Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat, hidden island ini menyuguhkan keindahan pasir putih beserta jernihnya air laut.

Tidak berhenti di situ, hamparan padang savanah akan membuatmu seperti berada di surga.

Menaiki dua bukit di tengah hamparan padang sabana, kamu bisa melihat birunya laut yang bergradasi dengan bibir pasir pantai yang putih.

Tidak hanya itu dari puncak bukitnya kamu bisa melihat Gunung Rinjani yang menjulang tinggi.

Kamu bisa bermalam di Pulau Kenawa dengan menyiapakan tenda dan berbagai peralatan perkemahan.

Pulau yang selau diburu para traveller dan fotografer ini tampaknya tidak akan jauh berbeda dengan tangkapan lensa yang terpampang di media sosial.

2. Pulau Satonda.

Mungkin masih belum banyak yang tahu Pulau Satonda.

Pulau tak berpenghuni ini memiliki keunikan yang tiada duanya.

Masuk dalam wilayah Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat Pulau Satonde memiliki danau air asin.

Konon katanya kadar keasinan di Danau Satonda ini dua kalai lipat lebih besar dari air laut.

Memiliki kadar air sangat asin, di danau ini jarang ditemui biota alaut dan hanya beberap jenis ikan kecil, alga dan lumut yang tumbuh dibebatuan tepi danau.

3. Gili Bedil.

Pulau selanjunya adalah Gili Bedil.

Yang membuat Gili Bedil sangat indah adalah Gili Bedil menyuguhkan beningnya air laut.

Bagaikan kaca yang tembus pandang, kamu bisa melihat keindahan terumbu karang yang ada di sekitar panatai.

Kalau kamu tertarik berkunjung ke mana?

(*)