Hal ini diungkapkan langsung oleh Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Frans Barung Mangera kepada Surya saat ditemui di Mapolda Jatim pada Jumat kemarin (22/2/2019).
"Kondisi yang bersangkutan sehat, kalau tidak sehat tidak berada di penjara dong," jelas Kombes Pol Barung Mangera.
Dijelaskan pula bahwa selama di tahanan, Vanessa Angel punya kebiasaan yang positif.
Baca Juga : Berjejalan dengan 21 Wanita, Vanessa Angel Ditahan dalam Ruang Tahanan Seukuran 8 x 7 Meter
Ya, Vanessa Angel disebut rajin membersihkan ruang tahanan yang ditempatinya.
Padahal, itu bukan kewajiban yang dilimpahkan oleh Polda Jatim kepada Vanessa Angel.
Menurut Kombes Pol Frans Barung Mangera, hal ini dilakukan oleh Vanessa Angel lantaran Vanessa memang memiliki kebiasaan bersih.
Baca Juga : Terbongkar, Ternyata Ini Alasan Ayah Vanessa Angel Tak Pernah Jenguk Putrinya yang Dipenjara di Polda Jatim
Hari ini harusnya menjadi hari terakhir Vanessa Angel ditahan di Polda Jatim.
Namun, pihak penyidik sudah mempersiapkan berkas perpanjangan penahanan tahap II menjadi 40 hari ke depan yang akan diserahkan ke pihak Kejaksaan Tinggi Jawa Timur. (*)