Find Us On Social Media :

Bercerai dengan Gading Marten, Gisella Anastasia Merasa Pihak Wanita Kerap Disalahkan

By Siti Nur Qasanah, Rabu, 27 Februari 2019 | 14:59 WIB

Gading Marten dan Gisella Anastasia saat konferensi pers di Hotel Veranda, Kebayoran Lama, Rabu (28/

Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Nur Qasanah

Grid.ID - Gisella Anastasia dan Gading Marten resmi bercerai pada bulan Januari 2019 lalu.

Kabar tersebut begitu menghebohkan dunia hiburan tanah air.

Hingga kini, berita perceraian Gisella Anastasia dan Gading Marten masih menjadi perbincangan.

 Baca Juga : Pernah Gagal Berumah Tangga, Gisella Anastasia Beri Wejangan Pada Pasangan yang Hendak Menikah!

Melalui kanal YouTube Deddy Corbuzier yang dipublikasikan pada Selasa (26/2/2019), Gisel mengungkapkan tentang pandangan masyarakat terhadap perceraiannya.

Gisel menyebutkan jika masyarakat tentu saja terbagi menjadi dua kubu, kubu mantan istri dan kubu mantan suami.

Ada yang mendukung Gisel, namun banyak pula yang menyalahkan.

 Baca Juga : Kini Bercerai, Gisella Anastasia Sadar Dampak Menikah Usia Muda

Dari komentar yang dilihat Gisel, kebanyakan dari mereka menyalahkan Gisel karena tidak berhasil mempertahankan keluarga.

Selain itu, ada juga yang menyebut jika Gisel bukan istri yang patuh atau tidak berjuang untuk keluarga.

Deddy Corbuzier kemudian menimpali jika mereka seperti itu karena tidak tahu perjuangan Gisel seperti apa.

 Baca Juga : Nonton Pertandingan Basket ke Surabaya, Gisella Anastasia Disebut Ada Hubungan dengan Mantan Agnez Mo

Ibu dari Gempita itu menjelaskan bahwa dirinya memang tidak pernah memperlihatkan ke publik mengenai perjuangannya tersebut.

"Kan aku nggak pernah kasih lihat. Kan nggak pernah dikasih di Insta Story, ya masa aku taruh di Insta Story, ya kan nggak mungkin," ujar Gisel seperti dikutip oleh Grid.ID.

 Baca Juga : Terlanjur Menjadi Single Mom, Gisella Anastasia Berikan Nasihat Untuk Tidak Menyesali Keadaan

Gisel berpendapat jika mereka langsung mengambil kesimpulan sendiri, tanpa tahu kebenarannya seperti apa.

(*)