Grid.ID - Dubai yang terkenal dengan megahnya gedung pencakar langit ini memang memesona siapapun yang pergi melancong kesana.
Beragam keseruan bisa kamu nikmati, mulai dari kesenian kontemporer hingga wisata kuliner yang lezat.
Tak heran Dubai termasuk negara yang kaya dan mewah, sehingga hampir seluruh pelancong di dunia ingin bertandang ke sana.
Buat kamu yang ingin mengunjungi Dubai, jangan lewatkan 10 destinasi wisata yang wajib kamu kunjungi.
(Baca Juga : Manisnya Air Tebu Bisa Bikin Kamu Kaya Gini, Keren Deh!)
1. Area Sejarah Al Fahidi
Berada Bur, Dubai di sebalah Creek, merupakan area bersejarah yang mengenal cara hidup tradisional masyarakat Dubai.
Terlihat dari bangunan kuno dengan menara angin (Barajeel) yang dibuat dari batu, gipsum, kayu cendana, daun dan kayu kelapa sambil menyingkap keindahan kota tua di Dubai.
2. Museum Etihad
Museum yang berada di Jlan 2and of December, Jumerira 1, dengan luas bangunan 2,5 hektar menceritakan pendiri Uni Emirat Arab.
Ketika berada disana kamu akan berada pada kisah historis Dubai dengan beragam dokumenter masa lalu, ilustrasi bangunan serta pendirian konstitusi.
(Baca Juga : Kopi Bu Lurah Bikin Kamu Ketagihan, Nggak Percaya?)
3. Sheikh Mohammed Centre for Cultural Understanding Kamu bisa merasakan langsung kebudayaan dan kebiasaan warga lokal di menara angin daerah kota tua Al Fahidi, Bur Dubai. Selain bisa berbincang langsung dengan penduduk lokal di SMCCU kamu bisa juga menikmati kuliner tradisional sambalnya dengan tur keliling daerah.
4. Souk Naif
Tempat ini merupakan pasar tradisional (souk) tertua di kota ini, yang dulunya merupakan pasar unta yang berada di Al Sabkha Road, Deira.
Di sini kamu bisa menemukan lebih dari 100 toko dan kedai yang menjual hampir segalanya, termasuk tekstil, kerajinan kulit, elektronik, dan suvenir.
Souk juga terkenal menjual pakaian tradisional (abaya) yang murah, pasti kamu tertarik.
(Baca Juga : Susu Papa Campur Rambut Nenek, Gimana Rasanya, Yah?)
5. Pacuan Unta
Lomba pacu unta merupakan satu olahraga tradisional khas UEA dan menjadi kegiatan seru yang dapat disaksikan secara gratis.
Kegiatan ini jadi daya tarik tersendiri bagi penggila olahraga di kota ini, berlangsung pada bulan tertentu yang berlokasi di padang pasir di Al Marmoon Camel Racetrack, Dubai-Al Ain Road.
6. Pusat Kebudayaan Hatta
Berada dekat batas Kota Oman dan Dubai, Pusat Kebudayaan Hatta bukan hanya sebuah tempat melihat berbagai budaya, tapi lokasi yang eksotis.
Berlokasi di jantung Pegunungan Hatta yang memesona sekitar 100 Km dari pusat kota, Hatta
menawarkan sudut pandang unik terhadap kehidupan tradisional di daerah pegunungan di UEA, pada 3.000 tahun silam.
Memiliki sekitar 30 gedung, juga kanal air segar dan pemakaman arkeologis, beragam prototipe orisinil, senjata, model, dokumen dan pahatan juga bisa ditemukan wilayah ini.
(Baca Juga : Kopi Kekinian Ini Bikin Ketagihan, Nggak Percaya?)
7. Pameran Seni SIKKA
SIKKA Art Fair, acara tahunan yang menampilkan karya seniman UAE.
Event ini juga digunakan sebagai ajang presentasi bagi banyak negara dan menginspirasi mereka untuk memamerkan talenta terbaik dalam komunitas luas.
Di antara karya seni tersebut yaitu instalasi suara dan visual, multi-disiplin, artistik, pertunjukkan musik dan seni visual seperti lukisan, fotografi dan pahatan.
8. Sungai Al Qudra
Habiskan hari yang tenang di Al Qudra sungai buatan yang berada di padang pasir, kamu bisa menikmati sunset dan satwa liar.
Di antaranya rubah padang pasir, oryx dan 170 spesies burung yang hidup di sekitar sungai, termasuk flamingo dan angsa.
9. Al Satwa
Area di Dubai ini memiliki karpet, pita, tanaman, cat dan hal lainnya yang menarik yang belum pernah kamu lihat sebelumnya dan jangan lewatkan roti khas Timur Tengah di kota ini.
(Baca Juga : Makan Siang Pake Ini Bisa Bikin Perut Kenyang dan Lidah pun Senang)
10. Hotel XVA Art
Gaya kontemporer Dubai bertemu dengan Gaya Kuno Dubai di Hotel XVA Art, yang menggabungkan budaya seni dan tradisional.
Saat mengunjungi hotel ini, kamu wajib coba makanan vegetarian yang hadir dengan sentuhan Arab dan India yang lezat!
Waah seru, yah (*)