Find Us On Social Media :

Rini Yulianti Sempat Baby Blues dan Syok Saat Anaknya Lahir

By Asri sulistyowati, Minggu, 3 Maret 2019 | 07:56 WIB

Rini Yulianti mengaku sempat mengalami baby blues dan syok ketika anaknya lahir.

Laporan Wartawan Grid.ID, Asri Sulistyowati

Grid.ID - Pasangan Rini Yulianti dan Michael Andrew Ha kini tengah menikmati peran barunya sebagai orang tua.

Pasca penantian selama kurang lebih 4 tahun, pada 2018 lalu keduanya dikaruniai anak pertama.

Rini melahirkan di Rumah Sakit Ibu dan Anak Brawijaya, Jakarta Selatan pada 3 November 2018 lalu melalui metode persalinan caesar.

Baca Juga : 6 Potret Gemas Bayi Rini Yulianti, Xavier Young Min Ha yang Berdarah Korea, Selalu Tersenyum Saat Difoto!

Anak pertama pasangan Rini Yulianti dan Michael Andrew Ha berjenis kelamin laki-laki dan diberi nama Xavier Young Min Ha.

Dilansir Grid.ID dari tayangan kanal YouTube Net Entertainment News, adik kandung dari Ririn Ekawati ini membagikan momen pertamanya menjadi seorang ibu.

Rini mengaku sempat mengalami syok dengan perubahan dalam kehidupannya pasca kelahiran sang buah hati.

Baca Juga : Ririn Ekawati Ungkap Arti Nama Anak Pertama Rini Yulianti

"Kalau aku ya sebagai mama baru kemarin sempat ngerasain sih perubahannya karena yang selama ini sendiri terus tiba-tiba ada baby yang harus aku urusin agak syok juga," ungkapnya.

Namun kesulitan yang ia rasakan dapat teratasi karena adanya bantuan dari sang suami.

Michael Andrew Ha sangat berperan bagi Rini lantaran mampu menenangkannya dengan pelukan.