"Kan aku nggak punya tanggal ulang tahun. Karena lahir 29 Februari, jadi terserah mau dirayain kapan aja sah-sah aja," tuturnya.
Tanggal lahirnya yang unik membuatnya sering mendapat ejekan dari orang.
Namun, gadis kelahiran Jakarta ini justru mengaku senang dan menganggapnya sebagai sebuah keunikan.
Baca Juga : Mobil Dea Annisa Ditabrak Hingga Rusak Parah, Pelaku Malah Kabur!
"Biasanya kalau aku ketemu sama orang aku bilang 'Iya, ulang tahunnya 29 Februari, jadi dia kayak bohong pasti, kasihan dong. Tapi aku ngerasa seneng aja sih diejek. Nggak apa-apa sih, menurut aku itu suatu keunikan juga sih," lanjutnya.
Di pertambahan usianya saat ini, Dea lebih ingin memaknai usia 23 tahun.
Dea berharap di usianya saat ini, ia semakin dewasa dan lebih giat berusaha dalam mencapai impian-impiannya.
Baca Juga : Adu Gaya Marsha Aruan dan Dea Annisa dalam Balutan Busana Hanbok Korea
"Usia 23 tahun harusnya udah mulai dewasa sih. Tapi memang sudah 23 tahun mulai ngerasa harus lebih dewasa lagi dari sebelumnya. Aku pikir usia 23 tahun bisa menjadi acuan sudah semakin mendekati usia semakin tua jadi harus gas pol lagi untuk apa yang ingin aku capai," ungkapnya.