Dr Oyinola Oyebode, Associate Professor di University of Warwick, mengatakan kesimpulan utamanya adalah konsumsi kopi dalam kadar sedang bukan hanya aman, tapi juga berkaitan dengan benefit bagi kesehatan.
Hal ini khususnya berlaku bagi sebagian besar orang dewasa.
“Tapi juga terdapat kemungkinan yang berkaitan dengan kesehatan yang lebih luas, karena aktivitas lain yang dilakukan oleh para peminum kopi.”
Para ahli mengatakan, temuan ini adalah studi terbesar yang pernah dilakukan untuk meneliti kaitan antara konsumsi kopi dan kesehatan.
Peneliti Dr Julie Pakres, dari Southampton University, mengatakan, senyawa biologis dalam kopi cenderung berfungsi untuk efek perlindungan.
Dia menilai hal itu adalah kabar baik bagi para peminum kopi.
“Temuan ini menunjukkan, mengonsumsi kopi cenderung memiliki benefit bagi kesehatan dibanding mennyebabkan sesuatu yang berbahaya."
"Dan bagi pria, tak ada risiko yang nyata untuk konsumsi kopi dengan jumlah moderat."
"Temuan menyarankan tiga hingga empat gelas kopi per hari adalah jumlah ideal.”
Bahkan, Dr Amelia Lake, dari Public Health Nutrition di Teeside University, menambahkan, kopi bisa menjadi menu makan seimbangan demi kesehatan.
Namun, dia mengingatkan, kopi menjadi berisiko membuat gemuk bila diberikan tambahan perasa seperti gula. (*Kompas.com/Kahfi Dirga Cahya)
(Baca: Selain Enak, Kopi Ternyata Bisa Turunkan Risiko Penyakit Liver loh, Inilah Penjelasannya)
Artikel ini sudah tayang di Kompas.com dengan judul 3-4 Cangkir Kopi Sehari, Bagus untuk Kesehatan