Find Us On Social Media :

Viral Rumah Berbentuk Hanya Segaris, Selonjoran pun Susah!

By Nesiana Yuko Argina, Kamis, 7 Maret 2019 | 22:00 WIB

Rumah dengan bentuk sempit memanjang ke belakang.

Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina

Grid.ID - Hunian yang megah dengan beragam fasilitas acapkali menjadi impian.

Tapi bagaimana jadinya jika bangunan yang disebut sebagai hunian itu justru sempit?

Bagaimana caranya memasukkan barang-barang dan fasilitas ke dalam hunian yang sempit?

Baru-baru ini viral sebuah foto rumah yang sangat sempit.

Baca Juga : Tes Kepribadian: Yoghurt Favorit yang Kamu Pilih Akan Ungkap Karakter Aslimu, Frontal atau Suka Ngalah?

Dikutip Grid.ID, dari akun Instagram @makassar_iinfo pada Kamis (7/3/2019), foto rumah tersebut nampak unik.

Saking sempitnya, rumah tersebut bahkan tidak cukup luas untuk diisi furnitur.

Bentuk bangunannya memanjang ke belakang.

Jika diperhatikan, pintu gerbangnya hanya bisa dilewati satu orang.

Sehingga jika dilihat dari depan, rumah ini hanya segaris dan sempit.

Padahal, halaman samping kanan dan kiri rumah tersebut masih luas.

Baca Juga : Menyesali Perbuatannya Atas Kasus Narkoba, Sandy Tumiwa Ingin Belajar Agama di Penjara

Dalam kutipan foto yang diunggah, tertulis bahwa rumah tersebut adalah bentuk perwujudan dari permintaan si istri.

"Sayang kalau kita menikah, kita buat rumah ya, untuk kita berdua dan anak-anak kita."

"Usai menikah, permintaan istrinya pun dikabulkan."

"Lihat rumahnya, sederhana buat pengantin baru," tulis @makassar_iinfo pada unggahan fotonya.

Baca Juga : Kisah M Ikram, Anak Pemulung yang Buktikan Jadi Polri Tanpa Perlu Nyogok!

Netizen juga tidak kalah heran dengan bentuk rumah tersebut.

Mereka ramai memberikan komentarnya.

Kendati demikian mereka juga salut.

Meskipun sempit, itu tetaplah sebuah bangunan yang bisa ditinggali.

"Rumahnya unik cuma segaris, gak apa lah daripada kontrak ya. Hehe," tulis @l4yfeoh di kolom komentar.

"Bagaimana caraku masuk di rumah ini?" tanya @andifadilasyarif.

"Rumah tipe RSSS ( Rumah Sangat Sempit Sekali Sehingga Selonjoran pun Susah)," komentar akun @deni_3_gitahambali.

Baca Juga : Unggah Foto Seksi, Netizen Soroti Perubahan Bentuk Tubuh Agnez Mo

Sayangnya, dalam foto yang diunggah tidak ada keterangan di mana lokasi rumah tersebut dibangun.

Juga belum ada keterangan siapa pemilik rumah tersebut.

Ada-ada saja ya idenya, unik sekali. (*)