Ashanty yang memakai coat biru panjang sedang berpose di depan sekumpulan anak-anak muda bule.
Seperti tahu Ashanty sedang berpose untuk difoto, para bule itu juga iseng menjahili Ashanty dengan mengikuti pose istri dari Anang itu.
Dan sepertinya netizen yang lain juga sadar dengan photobombing yang dilakukan para bule itu.
Seperti kata @ariska000, "fokus sm bule dibelakang yg mau ikutan fto sm bunda @ashanty_ash tp gk diajakin fto bareng hahaha :D".
Atau seperti kata @sistars.jeans, "Slide ke 5 yg di photo siapa yg pose siapa wkwkwk bulenya narsis".
Duh, ada-ada saja kelakuan para bule itu! (*)