Find Us On Social Media :

Batal Beri 10 Mobil dan Uang Rp 4,4 Miliar, Juragan Durian yang Buka Sayembara Suami Idaman untuk Putrinya Dituduh Gimmick!

By Nindya Galuh Aprillia, Kamis, 7 Maret 2019 | 16:56 WIB

Juragan durian batal berikan uang Rp 4,4 miliar untuk sang calon mantu idaman.

Mereka harus menunjukkan kesungguhannya dengan cara bekerja dan tinggal di kebun durian milik Anont selama 3 bulan.

Baca Juga : 5 Fakta Durian Rp 14 Juta, Cuma Bisa Panen Tiga Tahun Sekali Hingga Menangi Banyak Kontes

Hanya pria yang tepatlah yang mampu bertahan.

"Sampai jumpa 1 April 2019 nanti. Jangan lupa kemasi bajumu dan bersiaplah tinggal dan bekerja di kebun durianku," tulis Anont.

Tapi, sayangnya sayembara itu akhirnya ditutup.

Baca Juga : Heboh Durian J-Queen Seharga Rp 14 Juta yang Tumbuh di Kendal, Petani Mengaku Baru Tahu Ada Durian Jenis Itu

Alih-alih mendapatkan menantu pilihan, Anont kini kewalahan karena tak henti-hentinya dihubungi peserta dalam tiga hari terkakhir.

Anont merasa terganggu bahkan sampai tidak sempat beristirahat.

"Berhentilah menelepon saya, saya tidak punya waktu untuk istirahat," kata pria berusia 58 tahun itu di Facebook terbarunya, Rabu (6/3/2019).

Baca Juga : Sudah Laku Terjual di Tasikmalaya, Ini Ternyata Ini Alasan Durian J-Queen Dihargai Rp 14 Juta Per Buah

Pada hari Selasa (5/3/2019), sang juragan mengatakan sudah ada lebih dari 10.000 pelamar yang mendaftar.

Tetapi tampaknya respons yang berlebihan membuatnya sulit untuk ditangani, dan membuatnya terpaksa dibatalkan.