"Gimana sih pak untuk menjaga keharmonisan keluarga?" tanyanya.
Tips keharmonisan keluarga Jokowi tentu ditunggu-tungu banyak orang.
Bagaimana tidak, sejak menikah pada 24 Desember 1986, baik Jokowi maupun Iriana tak pernah diterpa gosip miring soal keluarganya.
Bahkan, di usia pernikahan yang telah menginjak usia 32 tahun ini, keduanya selalu tampil romantis di sela-sela tugas kenegaraan.
Baca Juga : Senyum Sumringah Sedah Mirah Curi Perhatian Saat Lakukan Pemotretan Bareng Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution
Tak muluk-muluk, ternyata kunci keharmonisan keluarga ini terletak pada komunikasi yang selalu terjalin baik.
"Wajar-wajar artinya komunikasi dengan Bu Jokowi terus. Jadi, meskipun saya tinggal misalnya ke Papua ke Aceh, Kalimantan, Sulawesi, malam telepon atau nggak ibu yang telepon," ungkap Jokowi.
Tak disangka, pembicaraan keduanya seputar kebiasaan sehari-hari, seperti menanyakan makan.
"Dah makan belum?" sambung sang presiden.
Baca Juga : Pak Jokowi Tidak Pernah Ungkapkan Cinta pada Ibu Iriana, Kok Bisa?