Find Us On Social Media :

Minum Pil KB Bikin Gemuk? Masa sih? Begini Penjelasannya

By Fahrisa Surya, Sabtu, 25 November 2017 | 15:55 WIB

pil KB bikin badan tambah gemuk

Grid.ID Pil KB adalah salah satu alat konntrasepsi modern yang telah banyak dipilih oleh wanita untuk mencegah kehamilan.

Selain itu, pil KB juga kerap dikonsumsi sebagai penghilang jerawat.

Namun, ada mitos menyatakan bahwa mengonsumsi pil KB dapat membuat seseorang menjadi gemuk.

Terutama bagi wanita yang belum menikah.

(BACA: Meski Kulitnya Tak Dimakan, Kamu Perlu Cuci Alpukat Sebelum Menikmatinya)

Apakah hal itu benar?

Berikut Grid.ID punya penjelasannya untukmu.

Pil KB yang dapat menyebabkan gemuk adalah pil KB generasi pertama, yaitu pada tahun 1960-an.

Pada saat itu, pil KB mengandung esterogen dan progesterone yang sangat tinggi.

(BACA: Ternyata Ini Alasan Utama dari Mimisan, Bahaya Nggak sih?)

Namun, kamu tidak perlu khawatir karena pil KB yang ada saat ini telah banyak dikembangkan.

Sehingga lebih aman dikonsumsi untuk menjaga bentuk badan.

Pil KB memang mengandung esterogen dan progesteron.

Sementara, terlalu banyak hormon esterogen dalam tubuh memang dapat menyebabkan retensi cairan.

Atau penimbunan cairan pada bagian tubuh tertentu.

(BACA: 3 Hal yang Perlu Diketahui Wanita Tentang Fertilitas, No 3 Baru Tahu tuh!)

Selain itu, jumlah esterogen yang terlalu tinggi di dalam tubuh.

Bisa menyebabkan peningkatan nafsu makan.

Dan hal inilah yang kerap menjadi persoalan berat badan naik.

Namun, hal ini memiliki dampak yang berbeda bagi tiap wanita.

Bergantung pada hormon dalam tubuhnya dan pola hidupnya.

Pengunaan alat kontrasepsi memang seharusnya dikonsultasikan terlebih dahulu.

Supaya kamu mendapat pilihan yang tepat dan cocok. (*)