Laporan Wartawan Grid.ID, Nindya Galuh A.
Grid.ID - Cerita unik tentang pernikahan Syahrini dan Reino Barack seolah tak ada habisnya.
Pernikahan Syahrini dan Reino Barack yang serba tertutup ini terus menarik rasa penasaran publik.
Apalagi, belakangan Syahrini dan Reino Barack hampir setiap hari mengunggah momen pernikahan mereka di akun media sosial masing-masing.
Baca Juga : Syahrini Tegaskan Tidak Rebut Reino Barack dari Luna Maya
Sekadar informasi, Syahrini dan Reino Barack menikah di Masjid Tokyo Camii, Jepang pada 27 Maret 2019.
Hanya ada beberapa tamu undangan saja yang hadir di sana, tak lain dari keluarga dan kerabat.
Meski sempat ditutupi, pernikahan Syahrini dan Reino Barack perlahan diungkapkan ke publik.
Baca Juga : Selama Ini Jadi Rahasia, Reino Barack dan Syahrini Akhirnya Cerita Momen Pernikahannya
Mulai dari proses lamaran hingga akad nikah mereka bagikan secara bertahap.
Dan kini pasangan berbahagia itu sudah kembali ke Indonesia dan menggelar jumpa pers.
Reino membenarkan kabar yang selama ini beredar terkait pernikahannya yang diadakan di Masjid Camii, Tokyo, Jepang.
Baca Juga : Dinikahi Reino Barack, Syahrini: Ini Sudah Menjadi Ketentuan dan Ketepatan Allah
"Kami telah resmi menikah secara lancar pada tanggal 27 Februari 2019 di Tokyo tepatnya di masjid Camii di dekat Shibuya," ungkap Reino saat ditemui Grid.ID di Grand Hyatt, Jakarta Pusat, Minggu (10/3/2019).
Banyak hal yang terungkap, Syahrini menceritakan bagaimana ia dekat dengan Reino Barack.
Namun ada satu hal yang menarik, yaitu proses ketika Syahrini hendak dinikahi oleh Reino Barack.
Baca Juga : Berawal dari Nonton Konser, Reino Barack Beranikan Diri Dekati Syahrini
Dari penuturan Syahrini, Reino Barack melamar dirinya ke rumah orang tuanya di Bogor pada Januari 2019.
Sebelum dilamar oleh sang kekasih hati, rupanya pelantun lagu 'Sesuatu' itu sempat ragu dan galau.
Selama masa perkenalan dengan keluarga Reino Barack di Jepang, Syahrini terus berkomunikasi dengan Tuhan dan minta doa restu dari sang mama di Indonesia.
Baca Juga : Bagikan Potret Bareng Reino Barack, Syahrini: Memahamimu dengan Sabar Adalah Bentuk Pengabdianku!
Ia terus melakukan sholat Istikharah dan puasa demi memantapkan hatinya.
"Aku berkomunikasi terus dengan mama kepada Allah melalui sholat istikharah, terus 40 hari non stop."
"Aku tidak pernah lepas puasa, karena aku akan menikah, aku akan dilamar, aku akan hadapi kehidupan di luar panggung, di luar profesiku."
"Jadi aku betu-betul tirakatnya itu luar biasa kepada Allah, berkomunikasi terus dengan mama, direct berdua dengan Allah setiap malam," tutur Syahrini.
Baca Juga : Bagikan Potret Bareng Reino Barack, Syahrini: Memahamimu dengan Sabar Adalah Bentuk Pengabdianku!
Rupanya hal ini dilakukan Syahrini karena ia takut salah mengambil keputusan karena menikah dengan Reino Barack.
"Karena aku takut salah mengambil keputusan, takut salah memilih orang," kata Syahrini.
Namun semua doanya itu tak sia-sia.
Baca Juga : Unggah Foto Syahrini Berbalut Kebaya Anggun, Reino Barack: Aku Mencintaimu
Seolah semesta merestui, Syahrini mengaku ia sering ditunjukkan bahwa jodohnya adalah Reino Barack.
"InsyaAllah ini sudah qadarullah, sudah keputusan Allah dan jalannya Allah," lanjutnya.
Sementara itu, Reino pun ikut angkat bicara terkait pihak-pihak yang telah berperan dalam pernikahannya dengan Syahrini.
"Adapun penghulu kami Imam Besar Masjid Istiqlal, Prof. Dr. KH Nasaruddin Umar."
"Adapun wali nikah dari isteri saya yakni Mas Wildan, sepupu jadi anak dari kakak almarhum bapak Dadang Zaelani," ungkapnya.
"Saksi nikah dari pihak keluarga saya adalah om saya sendiri, bapak Surya Paloh."
"Dan dari istri saya bapak KH Quraish Shihab."
"Penasehat pernikahannyapun datang dari beliau bapak KH Quraish Shihab," tutur Reino.
Setelah melangsungkan akad nikah, Reino Barack dan Syahrini rupanya langsung kembali ke hotel.
Resepsi pernikahan mereka pun sengaja digelar di Jepang.
Meski tak paham dengan adat Sunda, Reino tetap menikmati setiap momen prosesi pernikahannya.
Wah, selamat menempuh hidup baru ya, Syahrini dan Reino.
(*)