Grid.ID - Pasangan Syahrini dan Reino Barack resmi menikah pada 27 Februari 2019 lalu.
Syahrini dan Reino Barack menggelar akad nikah di Masjid Camii, Tokyo, Jepang.
Untuk pemilihan tanggal pernikahan mereka, Syahrini dan Reino Barack memiliki alasan tersendiri, khusunya bagi Reino Barack.
Baca Juga : Mantap Terima Pinangan Reino Barack, Harapan Syahrini Pada Reino: Semoga Dia Takut Menyakiti Saya
Sempat ditutup-tutupi, Syahrini dan Reino Barack akhirnya membagikan kabar bahagia mereka melalui sebuah konfrensi pers.
Konfrensi pers yang dilakukan Syahrini dan Reino Barack ini dilakukan di Grand Hyatt, Jakarta Pusat, pada Minggu (10/3/2019) kemarin.
Dalam acara konfresni pers itu, pasangan suami istri ini mengungkapkan semua hal tentang pernikahan mereka.
Termasuk, pemilihan tanggal pernikahan mereka yang jatuh pada 27 Februari 2019 lalu.
Ide pemilihan tanggal 27 Februari itu datang dari diri Reino Barack.
Ia mengungkapkan bahwa tanggal 27 itu adalah momen penting bagi 2 orang wanita spesial dalam hidupnya.
Mengutip dari Facebook Grid.ID, Reino Barack secara blak-blakan mengungkapkan alasannya.
"Mengapa harus tanggal 27? Itu alasannya sangat simpel. Kakak saya sudah punya dua anak tinggal di Wales (Inggris), yang satu itu baru umur satu setengah tahun."
Baca Juga : Alasan Reino Barack Mantap Persunting Syahrini, Reino: Sudah Konsultasi Sama Allah
"Jadi saya pun tidak mungkin melakukan pernikahan tanpa adanya kakak saya. Jadi, saya tanya kapan bisanya, kebetulan tanggal 27 Februari dia bisa datang ke Tokyo bersama anak-anaknya."
"Namun, suaminya minta maaf ke saya tidak bisa datang karena sedang syuting," jelas Reino.
Tak hanya berkaitan dengan kakaknya tercinta, Reino mengungkapkan tanggal 27 Februari juga menjadi hari ulang tahun nenek dan tantenya.
"Dan kebetulan sekali lagi, ulang tahun nenek saya dan juga ulang tahun tante saya," jelas Reino.
Karena beberapa hal inilah, Reino Barack dan Syahrini memutuskan untuk menikah pada tanggal 27 Februari.
Baca Juga : Baru 12 Hari Menikah, Reino Barack Sudah Berangan-angan Nikahkan Anaknya di Jepang
"Jadi ngumpul semua, jadi satu perayaanlah," ungkap Reino.
Tak hanya tanggal pernikahan yang khusus, Lokasi pernikahan Syahrini dan Reino Barack pun memiliki alasan khusus.
Masih mengutip dari Facebook Grid.ID, Reino pun menjelaskan sejarah dari Masjid Camii yang jadi lokasi pernikahannya dengan Syahrini.
"Bapaknya bapak saya dulu menikah di Tokyo, di Masjid Camii, bapak saya dengan ibu saya menikah di Tokyo, di Masjid Camii, kakak saya dengan suaminya menikah di Tokyo di Masjid Camii, saya keturunan terakhir menikah di Tokyo, di Masjid Camii," jelas Reino.
Melihat sejarah masjid itu, Reino pun bahkan ungkapkan harapannya bahwa suatu hari nanti dirinya akan menggelar pernikahan anaknya di Masjid tersebut.
Baca Juga : Syahrini Tegaskan Tidak Pernah Merebut Pasangan Orang Lain, Nikita MIrzani Tuding Ada Kebohongan
"Nanti mungkin kalau kita punya anak, kalau menikah di situ lagi, Insya Allah," ungkap Reino. (*)