Find Us On Social Media :

Ini Alasan Ayu Dewi Tak Dapat Hadiri Resepsi Pernikahan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution di Medan

By Deshinta Nindya A, Minggu, 26 November 2017 | 14:30 WIB

Ayu Dewi di acara Panasonic Gobel Awards 2017, Jakarta, Jumat (27/10/2017)

Laporan Wartawan Grid.ID, Deshinta Nindya A.

Grid.ID - Hari ini (26/11/2017) resepsi pernikahan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution digelar di Medan.

Tidak hanya tamu pejabat saja, resepsi pernikahan putri Presiden Jokowi juga dihadiri oleh sederet artis.

Salah satu selebritis yang diundang adalah Ayu Dewi.

(BACA: So Sweet! Ungkapan Hati Azriel Hermansyah untuk Ashanty Bikin Meleleh)

Dilansir Grid.ID dari akun Instagram Ayu Dewi, @mrsayudewi, membagikan undangan bernuansa merah merah.

Sayangnya, Ayu Dewi tak dapat hadiri resepsi pernikahan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution di Medan.

Hal ini dikarenakan tanggal resepsi bertepatan dengan 40 hari berpulangnya ayah mertua Ayu Dewi.

(BACA: Anggap Ashanty Tak Terganti, Ungkapan Hati Azriel Hermansyah Bikin Geger)

Tak hanya itu, Ayu Dewi masih melanjutkan kesibukan lainnya yaitu menghadiri serangkaian acara adat Gorontalo turun batu yang bersambung ke pekerjaan.

Walaupun tak dapat menghadiri acara resepsi, Ayu Dewi tak lupa memberi doa untuk kedua mempelai.

Selain itu, Ayu Dewi mengaku ingin berfoto bersama Kaesang Pangarep, putra terakhir dari Presiden Joko Widodo dan ibu Iriana.

(BACA: Tak Disangka, Raffi Ahmad dan Rafathar Fobia sama Makanan ini)

"Matur suwon sangeet Keluarga Besar Bapak Presiden RI, Bapak Ir. H. Joko Widodo dan Keluarga Besar Bang Bobby atas undangan yang indah ini.

Sangat amat ingin sekali untuk hadir,secara daku cinta sama segala hal yang berbau adat.

Pingin jadi saksi langsung seluruh upacara adat nan sakral. 

Namun, tanggalnya bertepatan dengan 40 hari pengajian berpulangnya Ayah Mertua yang bersambung dengan acara adat Gorontalo turun batu yg bersambung ke pekerjaan.

(BACA: Rizky Nazar Habiskan Waktu dengan Wanita Cantik ini, Netizen: Syifa yang Sabar, Lain Kali Milih Cowok Harus Selektif)

Doaku semoga rangkaian upacara Bang Bobby @bobbynst dan Mba Ayang @ayanggkahiyang lancar sesuai dengan harapan dan doa kita semua.

Pingin bangeet aku tuuu padahal loww foto sm si bos Sang Pisang ,mase Kaesang. Tapi sing penting Selamat sekali lagi.

Salam HORAS #AyuDewiStory," tulis Ayu Dewi seperti dikutip Grid.ID, Minggu (26/11/2017).

(BACA: Citra Kirana dan Ali Syakieb Kepergok Saling Rangkul! Sudah Go Public nih?)

Banyak netizen yang turut senang karena Ayu Dewi mendapatkan undangan resepsi pernikahan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution.

Walaupun Ayu Dewi tak dapat hadiri prosesi acara tersebut.

"Padahal dulu pengen bangett di undang yaa bu Ayu," tulis akun @resamemey.

(BACA: Potret Pesona Cantik, Cerdas dan Elegannya Masa Muda Najwa Shihab Ketika Menjadi Reporter)

"Selamat ya bu Ayu sudah diundang dengan orang no 1 di Indonesia," timpal akun @qiqiabdul.

"Yee akhirnya diundang juga.. Hehehe," ujar akun @janednainggolan92.

"Yeayy akhirnya dapet undangan," timpal akun @putriidhina.

"Akhirnya dapat undangan dari mbak Ayang," tulis akun @lailanikmah12.

(BACA: Kali ini Netizen Merasa Kasihan dengan Bilqis dan Geram kepada Ayu Ting Ting, Ada Apa?)

"Duuuhh... Bener-bener bu Ayu itu seorang artis yang baik hati ya. Tutur kata dan bahasanya sangatlah sopan... Pertahankan ya bu Ayu sayaaang," timpal akun @putricelentung.

"Wah mbak mantap pas dapat undangan Pak Jokowi. Kan mbaknya humble dan lucu walau seringnya liat di TV. Sayang ya mbak bentrok tanggalnya sama 40 harian Om. Sukses acaranya besuk. Kita dikirimin makanan aja ke rumah sebelah ya mbak hehehee," tulis akun @lettypardede.

"Beruntung banget yah mbak bisa diundang sama pakde my president. Aku juga mau mbak hehehheheeee," timpal akun @julieesther46. 

Wah, sayang sekali Ayu Dewi tak dapat hadiri acara resepsi pernikahan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution di Medan.

(*)