Find Us On Social Media :

Sangat Dekat dengan Mendiang Nenek, Desy Ratnasari Kenang Nasihat-nasihatnya

By Candra Mega Sari, Selasa, 12 Maret 2019 | 15:42 WIB

Desy Ratnasari dan sang nenek

Laporan Wartawan Grid.ID, Candra Mega

Grid.ID – Suasana duka tengah menyelimuti keluarga aktris sekaligus politikus Desy Ratnasari.

Sebagaimana diketahui, nenek dari Desy Ratnasari, Murdiah Binti Suharta, telah menghembuskan napas terakhir pada Rabu (6/3/2019) di Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung pukul 22.46 WIB, dikutip Grid.ID dari Tribun Bogor.

Kepergian sang nenek tentu saja membuat aktris papan atas di tahun 90an itu sangat terpukul.

Baca Juga : Memilih Berhenti Jadi Dosen, Desy Ratnasari Ungkap Alasannya

Dikutip Grid.ID melalui kanal YouTube Alvin & Friends Selasa (12/3/2019), sebelum kepergian sang nenek, pelantun lagu Tenda Biru ungkap kedekatan dirinya dengan almarhum sang nenek.

“Nenek saya kan my mentor, my mother, my other mother ya karena ibu saya, ada ibu saya, tapi kan nenek saya selalu mendampingi saya kemanapun selama saya berkarier jadi artis, “ ungkap Desy.

Di balik perannya yang sukses sebagai protagonis dibanyak serial televisi kala itu, memang tidak luput dari peran sang nenek.

Baca Juga : Masa Lalunya Terus Diungkit, Desy Ratnasari Tanggapi Pernikahan Irwan Mussry dan Maia Estianty

Pasalnya ketika Desy Ratnasari terjun di dunia hiburan Tanah Air, sang nenek selalu setia mendampingi dirinya.

Tak hanya sang nenek, semasa perjalanan kariernya, Desy Ratnasari juga didampingi oleh sosok pamannya.

Ia juga mengatakan apabila saat ini, paman yang biasa membantunya dari sisi manajemen itu terkena stroke selama tiga tahun.

Baca Juga : Selalu Tampil Cantik dan Awet Muda, Desy Ratnasari Beberkan Rahasianya

“Karena perjanjian dengan ayah saya dulu, boleh jadi artis kamu harus lulus S1, jadi sekolah sampai S1 lalu kemudian pergi ke mana pun ditemani oleh nenek saya dan mengurus semua kontrak-kontrak adalah dengan om saya, dan 2 orang yang mendampingi saya dalam karier saya ini, Allah memberikan takdir yang lain,” tutur Desy.

Menjadi orang tua kedua, tentu membuat Desy Ratnasari miliki banyak kenangan dengan neneknya.

Perempuan berusia 45 tahun ini sebut banyak nasihat-nasihat dari sang nenek yang selalu dirinya ingat.

Baca Juga : Tak Kuasa Menahan Tangis, Desy Ratnasari Peluk Jenazah Neneknya yang Sudah Dikafani

“Ketika kamu memiliki kesusahan dalam kehidupan untuk menghadapi problem (masalah), jangan anggap itu sebagai kesusahan karena Allah pasti akan menciptakan jalan keluar secara bersamaan,” ucap Desy.

“Didik anak kamu dari urusan agama, jadikan diri kamu jadi orang yang sholeh, jangan lupa terus berbagi dengan orang lain sekecil apa pun dalam kesulitan maupun dalam kelapangan dan kemudian berbuat baik dengan orang tua lah itu pasti,” tambahnya.

Ditinggal nenek terkasih, ditambah kondisi pamannya yang sakit tentu membuat Desy Ratnasari sangat terpukul.

Baca Juga : Selalu Terlihat Tegar sebagai Single Mom, Desy Ratnasari Mengaku Sering Menangis Diam-diam Tiap Malam

Kendati demikian, dirinya harus tetap kuat dan ikhlas.

“Di sisi lain, saya harus kemudian berpikir dan membuat mental saya lebih kuat bahwa dua orang yang menjadi kekuatan dalam hidup saya udah berbeda, tentunya saya harus mencari energi kekuatan lagi yang lain dari diri saya sendiri,” tutup Desi Ratnasari sambil berkaca-kaca.

(*)