Grid.ID - Pernikahan Syahrini dan Reino Barack masih terus menjadi perbincangan hangat publik Tanah Air.
Terlebih lagi Syahrini dan Reino Barack baru saja menggelar jumpa pers di Grand Hyatt Hotel, Jakarta Pusat pada Minggu (10/3/2019).
Dalam jumpa pers tersebut, Syahrini dan Reino Barack kompak membagikan kebahagiaan mereka sebagai pengantin baru kepada publik.
Mulai dari kisah awal pertemuan hingga alasan mengapa prosesi pernikahan mereka digelar secara tertutup dan jauh dari media.
Satu per satu misteri tentang kabar pernikahan keduanya pun terkuak ke publik.
Usai menggelar jumpa pers, Syahrini dan Reino Barack pun menyempatkan diri untuk berpose di depan para awak media.
Syahrini dan Reino pun terlihat sumringah saat memamerkan cincin kawin yang melingkar di jari manis mereka.
Menariknya, kedua cincin kawin mereka terpasang di tangan yang berbeda.
Syahrini terlihat mengenakan cincin kawin bertahtakan berlian itu di jari manis tangan kanannya.
Baca Juga : Kerap Lontarkan Komentar Pedas, Nikita Mirzani Kini Sebut Syahrini dan Reino Barack Pasangan Serasi
Sedangkan Reino Barack menyematkan cincin kawin dengan desain yang lebih sederhana di jari manis tangan kirinya.
Perbedaan letak pemakaian cincin kawin dari kedua pasangan tersebut pun mencuri perhatian publik.
Jadi sorotan dan menimbulkan banyak spekulasi, pakar ekspresi, Joice Manurung pun sampai ikut angkat bicara.
Menurut Joice, pemakaian cincin kawin tidak pernah ada aturan main yang jelas.
Pemakaian cincin kawin pada tangan kanan atau kiri lebih cenderung dipengaruhi oleh faktor budaya atau kebiasaan.
Berdasarkan penuturan Joice, seseorang bisa saja mengenakan cincin kawinnya di tangan kiri dikarenakan faktor kidal atau kenyamanan.
Baca Juga : Kaku dan Tak Tersenyum, Ini Beda Sikap Arsy Hermansyah Saat Dicium Syahrini dan Luna Maya
"Sebenarnya penggunaaan cincin itu korelasinya dengan faktor kultural atau kebiasaan atau kenyamanan.
Tidak ada satu aturan main yang jelas bagaimana cara kita mengenakan cincin pernikahan," ungkap Joice Manurung seperti yang dikutip Grid.ID dari tayangan Status Selebriti pada Selasa (12/3/2019).
Sehingga perihal Reino Barack kenakan cincin kawin ditangan kiri tidak ada korelasinya dengan kepercayaan atau firasat buruk.
Hal ini murni hanya karena perihal faktor budaya atau kebiasaan.
Melansir laman Brigthside, letak posisi cincin kawin memang sangat dipengaruhi oleh kepercayaan atau budaya sekitar.
Setiap negara memiliki cerita dan budaya yang berbeda tentang budaya mengenakan cincin kawin.
Kebanyakan masyarakat Asia Tenggara percaya jika menggenakan cincin kawin pada tangan kanan dapat membawa kebahagiaan.
Sebab menurut budaya, tangan kiri dianggap tidak suci dan membawa keburukan.
Sedangkan di Jepang, tidak ada aturan khusus bagaimana cara mengenakan cincin kawin yang benar.
Baca Juga : Baca Aura Reino Barack Bersama Syahrini, Ahli Spiritual: Lebih Cocok Sama Luna Maya!
Mayoritas masyarakat Jepang, khususnya pria, diketahui mengenakan cincin kawin pada tangan kiri.
Hal ini dikarenakan untuk menyelaraskan posisi cincin kawin sang mempelai istri yang berada di tangan kanan.
Kemungkinan besar alasan mengapa Syahrini dan Reino Barack kenakan cincin kawin di tangan berbeda adalah perbedaan budaya yang dimiliki keduanya.
Reino Barack mengenakan cincin kawin di tangan kiri karena mengadaptasi budaya Jepang yang memakai cincin kawinnya di sebelah kiri.
Sedangkan Syahrini memakai cincin kawin di tangan kanan dari budaya muslim Indonesia.
Sebenarnya tak ada aturan khusus mengenai pemakaian cincin kawin, baik di tangan kiri maupun kanan.
Hal ini tergantung kondisi seseorang, kebiasaan, ataupun faktor budaya.
(*)