Find Us On Social Media :

Ditolak Rumah Sakit, Seorang Ibu Menahan Pedih Saat Sang Anak Meninggal dalam Gendongannya

By None, Rabu, 13 Maret 2019 | 07:30 WIB

Ditolak Rumah Sakit, Seorang Ibu Menahan Pedih Saat Sang Anak Meninggal dalam Gendongannya

Grid.ID – Sebuah kejadian miris terjadi di negara krisis ekonomi dan sosial yang cukup parah, Venezuela.

Sebuah rekaman memperlihatkan seorang wanita yang sedang berjalan membawa jasad anaknya.

Melansir dari Daily Mirror, wanita tersebut terpaksa menggendong anaknya yang berusia 19 tahun karena tidak mendapatkan perawatan medis.

Sedangkan sang anak diketahui tengah menderita malnutrisi. Saat itu pihak rumah sakit menolaknya dengan alasan adanya pemadaman listrik.

Baca Juga : Kisah Dua Kakak Beradik Lansia, Sudah Buta dan Harus Bertahan Hidup Tanpa Makanan di Gubuk Reyot

Ibu yang diketahui bernama Elizabeth Diaz, kini hanya bisa pergi ke kamar jenazah di Valencia, sebeah utara negara tersebut setelah putrinya meninggal dalam pelukannya.

Berdasarkan keterangan, remaja perempuan itu menderita cerebral palsy atau malnutrisi.

Menurut Diaz, anak perempuannya mulai kejang-kejang saat dibawa ke rumah sakit, taetapi dia ditolak setidaknya oleh dua rumah sakit dengan alasan sama.

Hal itu lantaran pihak rumah sakit merasa tidak mampu merawatnya, karena negara tersebut sedang dalam pemadaman listrik.

Baca Juga : Dituding Gunakan Susuk Pancasona Untuk Gaet Pria Berduit, Bella Luna Beri Jawaban Menohok

Mengutip La Prensa, Diaz mengatakan. "Dokter berkata pada saya bahwa mereka tidak bisa merawatnya karena listrik mati, jadi saya harus membawanya ke rumah sakit lain."

Sayang, saat dalam perjalanan menuju rumah sakit lain. Putrinya justru meninggal.

"Tiba-tiba tubuhnya menjadi kaku," Diaz berkata, sambil meratapi kesedihannya.

Berdasarkan laporan terbaru, 20 pasien di Venezuela telah meninggal akibat pemadaman listrik.

Konflik dalam pemerintahan, dan ketidakstabilan pemerintah Manduro di Venezuela telah menyebabkan negara tersebut diambang kehancuran dan kudeta.

Baca Juga : Kisah M Ikram, Anak Pemulung yang Buktikan Jadi Polri Tanpa Perlu Nyogok!

Meski demikian, pihak pemerintah Venezuela membantah tudingan itu. Mereka berpendapat bahwa ada 'sabotase' yang didukung AS untuk mematikan listrik di negara tersebut.

Pihak berwenang telah memberikan sedikit penjelasan tentang alasan pemadaman listrik tersebut.

Serta berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikannya masalah ini, namun malah memunculkan kekhawatiran. Dan menyebut bahwa pemadaman itu adalah kesengajaan.

Kasus Diaz adalah salah satu contoh memilukan dari kegagalan pemerintah Venezuela, untuk memberikan hak hidup bagi rakyatnya.

Pemadaman listrik tersebut disinyalir akan terjadi lebih luas dan berkepanjangan, daripada pemadaman yang pernah terjadi di masa lalu. (*)

Artikel ini telah tayang di Intisari Online dengan judul, “Kisah Pilu Ibu Gendong Anaknya Hingga Meninggal Karena Ditolak Rumah Sakit”