Setelah satu tahun melewati sebanyak 23 negara dengan jarak tempuh 12 ribu kilometer, akhirnya pada 23 Februari 2019 kemarin Diego dan Marlies pun tiba di Jakarta.
Diego dan Marlies mendedikasikan perjalanan mereka dengan menggalang dana untuk tiga organisasi non-profit, yaitu; Lestari Sayang Anak, Jakarta Animal Aid Network dan Kebun Kumara.
Dari perjalanan tersebut, Diego dan Marlies pin berhasil menggalang dana sebesar 15.000 Euro.
Diego dan Marlies juga mengabadikan perjalanan tersebut melalui akun media sosial dan membagikan cerita kepada organisasi non-profit melalui sebuah pameran foto yang dikurasi oleh Yunaidi Joepoet.
Pada pameran foto ditampilkan sepeda dan peralatan yang digunakan Marlies dan Diego selama perjalanan.
Pameran ini akan berlangsung pada tanggal 12-24 Maret 2019 di Kopi Kalyan Barito dan didukung oleh The FIT Company.
Baca Juga : Datangi Gedung DPR, Andien Aisyah Berjuang Untuk RUU Permusikan