Find Us On Social Media :

Empat Selebriti yang Tergabung dalam i4 Luncurkan Vlog Untuk Menginspirasi Wanita Indonesia

By Fahrisa Surya, Senin, 27 November 2017 | 21:11 WIB

Empat Selebriti yang Tergabung dalam i4 Luncurkan Vlog

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Suminar

Grid.ID - Setelah meluncurkan dua buah buku pada hari Kartini, 21 April 2017 lalu, kali ini empat perempuan dengan wadah i4 yakni Aline Adita, Intan Erlita, Nadia Mulya dan Rahmah Umayya meluncurkan vlog yang akan tayang mulai Kamis, 23 November 2017.

I4 adalah sebuah wadah yang didirikan oleh Aline Adita, Intan Erlita, Nadia Mulya dan Rahmah Umayya yang diartikan inspirasi empat.

Artinya adalah, empat perempuan yang menjadi, mencari, dan berbagai inspirasi, i4 juga bisa diartikan sebagai 'saya untuk' karena perempuan selalu mendedikasikan dirinya untuk satu tujuan; keluarganya, hasratnya, bangsanya dan lain sebagainya.

(BACA: Bingung Mau Bawa Apa Saat Libur Akhir Tahun Nanti? Ini Tips dari Naysila Mirdad Biar OOTD Kamu Kece! )

Bermula ingin membuat sesuatu yang baru dan menginspirasi, akhirnya terbentuklah i4 ini.

"Bermula dari ngobrol iseng sama Rahmah di akhir tahun 2016, tahun 2017 bikin apa nih kita, aku ngerasa seumuran kita ini belum ada nih wadah yang bisa menyuarakan lebih lagi, aku pikir kita bikin suatu yang berguna yuk, trus akhirnya kita bikin buku, pas bikin buku otomatis kepikiran sama Nadia Mulya yang udah nerbitin 8 buku, kemudian Nadia ngajak Intan," ucap Aline Adita saat pelunciran i4 Vlog di Galeri Indonesia kaya, Grand Indonesia, Jakarta, 23 November 2017.

Selain menerbitkan buku, i4 ini juga mengadakan roadshow yang berisi kelas-kelas inspiratif.

"Ini adalah kelompok kita berempat, dari tanggal 21 April sampai saat ini sudah banyak kegiatan yang kita lakukan, jadi surprise juga ya, karena berawal dari pertemuan iseng-iseng diperhujung tahun kemarin bikin buku dua, kita udah kontrak roadshow dengan sebuah brand, bikin kelas-kelas, dan hari ini kita bikin vlog, karena kita tahu banget dsalah satu kelas kita itu ngajarin mengenai pentingnya social media," ujar Nadia Mulya.

(BACA: Ini Alasan Barli Asmara Menjual Busana Rancangannya di E-Commerce dengan Harga Murah)

Selain itu, Vlog dipilih karena mereka ingin mengikuti prekembangan zaman, karena kaum millennials banyak yang mengakses youtube, dan darisana lah, konten youtube mereka berharap dapat menginspirasi dan juga memberikan nilai positif.

Dalam vlog yang diluncurkan kali ini, nantinya konten dalam akun youtube tersebut akan berisi konten-konten yang inspiratif, seperti rumah tangga, hubungan persahabatan, karier dan juga inspirasi.

Konten dan tema dalam setiap episodenya merupakan hasil brain storming dari mereka berempat.

i4 vlog akan diupload ke youtube channel setiap hari Kamis dan dapat diakses melalui channel i4 id yang sinkron dengan blog www.i4id.com. 

Vlog berdurasi 5-10 menit per episode ini menggunakan gaya penuturuan sehari-hari agar penonton dapat mudah memahami dan menerima informasi. 

(BACA: Barli Asmara: Ini yang Harus Diperhatikan Wanita Saat Memilih Busana!)

i4 vlog diharapkan mampu menjadi alternatif tontonan digital baru bagi para perempuan yang ingin mendapatkan inspirasi terkini seputar gaya hidup.

“Kedepannya kami berharap untuk mampu membangun komunitas positif bagi para perempuan. i4 tak hanya memiliki buku dan vlog sebagai sarana komunikasi. Kami juga memilki website serta akun-akun digital seperti instagram, facebook dan twitter untuk berkomunikasi secara interaktif dengan komunitas kami. Kami percaya bahwa dengan berbagi inspirasi, hidup akan menjadi jauh lebih berarti,” tutup Rahmah Umayya menjelaskan harapan peluncuran vlog. (*)