Find Us On Social Media :

Demi Buktikan Tingkat Fase Rumah Tangganya, Ringgo Agus Rahman Pertanyakan Perasaan Cinta Sabai Dieter

By Nesiana Yuko Argina, Kamis, 14 Maret 2019 | 16:02 WIB

Keluarga Ringgo Agus Rahman dan Sabai Dieter Morscheck

Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina

Grid.ID - Ringgo Agus Rahman dan Sabai Dieter Morscheck sudah menjadi pasangan favorit netizen.

Pasangan ini kerap mengungkapkan cinta dalam bahasa yang tidak biasa dan unik.

Meski terlihat sering tidak akur dalam Instagram, nyatanya pasangan ini saling menyayangi satu sama lain.

Belum lama ini, Ringgo kembali mengunggah kalimat yang mencurahkan perasaanya atas kelakuan istrinya.

Baca Juga : Komentari Hubungan Billy Syahputra dan Hilda Vitria, Iis Dahlia: Lagi Ada Masalah

Dilansir Grid.ID pada Kamis, (14/3/2019) dari akun Instagram @ringgoagus, Ringgo menuliskan curhatannya.

Menurutnya pasangan yang sudah menikah, memiliki 2 fase, yakni pasutri yang sudah berpengalaman dan pasutri pemula atau baru menikah.

Perbedaannya ada pada letak jawaban pasangan saat diberi pertanyaan jebakan.

"Kamu sayang aku gak?" tulis Ringgo.

Pasangan baru akan menjawab 'sayang'.

Sementara pasangan yang sudah berpengalaman akan selalu menjawab 'kenapa emang?'.

Pada akhirnya Ringgo menyimpulkan bahwa dirinya sudah memasuki fase berpengalaman.

 Baca Juga : Kediaman Wendi Cagur Disebut Jadi Tempat Tinggal Makhluk Halus

Unggahan Ringgo menuai beragam komentar lucu netizen.

mereka menyimpulkan fase yang terjadi pada pasangan masing-masing.

"Berarti bojoku (suami) masuk fase expert dong ya,"

"Tiap kali ditanya begitu jawabnya 'Udah beli aja," komentar @dessa.dessi.

"Kalau suami saya tiap ditanya begitu jawabnya 'mau gamis yang mana? beli sepuluh," komentar @widyaratrich.

"Suamiku kalau ditanya begitu jawabnya 'gak sayang' sambil senyum. Itu masuk fase apa ya?" tanya akun @iyah92.

"Kalau ditanya gak jawab tapi beberapa saat kemudian bilang 'mah uangnya udah papa transfer' itu masuk fase mana?" komentar @faril_gunanti.