Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari
Grid.ID - Toko kue memang sedang menjadi bisnis yang marak dilakukan oleh para artis.
Produk kue yang akhirnya kerap disebut 'kue kekinian' oleh para netizen ini, sudah menyebar ke berbagai kota di Indonesia.
Beberapa di antaranya seperti Verrell Bramasta yang membuka VB Molten Cheese, Irfan Hakim yang membuka Makassar Baklave, hingga Nagita Slavina yang membuka Gigieat Cake.
(BACA: Bisakah Kamu Cari di Mana Keberadaan Si Pemangsa? Kawanan Domba Sedang dalam Ancaman)
Kini, Luna Maya pun merambah bisnis kulinernya dengan membuka toko kue ala Korea, yaitu Kastera.
Luna Maya mengaku maraknya artis yang membuka bisnis di bidang yang sama membuatnya khawatir terhadap penjualannya.
Namun, kekhawatiran tersebut dianggapnya wajar dan memacunya untuk membuat sesuatu yang berbeda dengan bisnis lain.
(BACA: Lama Nggak Ciptakan Lagu, Raisa Excited Tulis Lagu 'Teduhnya Wanita' di Ayat Ayat Cinta 2)
"Khawatir pasti ada.
Wajar. Kita mesti liat juga keadaan pasar.
Makanya kita bikin gimana caranya kita dapat produk yang berbeda.
Branding dengan konsep yang berbeda," papar Luna saat ditemui Grid.ID di AEON Mall, BSD City, Tangerang Selatan, Senin (27/11/2017).
(BACA: Cari Hape di Bawah Rp 1,5 Juta? Coba Intip Hape Asus dan Samsung Ini)
Akhirnya diputuskan untuk membuka toko kue ala Korea yang memang sedang hits di beberapa negara seperti Malaysia, Singapura, hingga Taiwan.
"Akhirnya dengan branding kue 'Ini dari Korea'.
(BACA: Ini yang Harus Kamu Ketahui Tentang Vitamin D dan Libido, Rugi loh Kalau Nggak Tahu!)
Walaupun sebenarnya ini our own brand tapi kita packagingnya brand ini seakan-akan ini dari Korea.
Tapi cita rasanya emang cita rasa Korea sih," lanjutnya. (*)