Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Desainer Rinaldy Yunardi ialah perancang siger yang digunakan Syahrini untuk menikah dengan Reino Barack pada 27 Februari lalu, di Masjid Camii, Tokyo, Jepang.
Diketahui, pernikahan Syahrini dan Reino Barack sempat disembunyikan hingga hampir dua pekan lamanya.
Penyembunyian informasi tersebut dilakukan oleh seluruh pihak yang terlibat dalam pernikahan Syahrini dan Reino Barack, termasuk Rinaldy Yunardi.
Rinaldi Yunardi mengaku Syahrini sendiri yang memintanya untuk tutup mulut kepada awak media.
"Memang dari awal saya dihubungi, memang diminta diam saja ya. Dia pengen pernikahan yang sakral, dengan keluarga dekat, intimate," kata Rinaldy Yunardi saat ditemui Grid.ID di kawasan Senayan, Jakarta Pusat pada Jumat (15/3/2019).
"Sama sakral, ya kalo undang teman-teman kan kurang ya sama sodara. Ya mungkin Syahrini ingin momen yang sakral aja sih. Dari awal permintaannya seperti itu, saya hargai," sambungnya.
Baca Juga : Buatkan Headpiece untuk Lamaran, Rinaldy Yunardi Doakan Pernikahan Syahrini dan Reino Barack
Ia sadar bahwa Syahrini ialah selebriti yang dikenal luas oleh publik Tanah Air.
Namun, Rinaldy Yunardi mengatakan bahwa ia mencoba mengerti keinginan Syahrini untuk bisa merahasiakan kabar bahagianya.
"Kali ini dia pengin bukan cuma buat suaminya doang, tapi juga buat keluarganya," ucapnya lagi.
Baca Juga : Resmi Menikah dengan Reino Barack, Syahrini Beberkan Panggilan Sayang untuk Sang Suami, Sangar!
Rinaldy Yunardi juga menyampaikan, bahwa ia diminta untuk membuat siger oleh Syahrini sejak Desember 2018 silam. (*)