Find Us On Social Media :

Dua Jempol! Baterai Ponsel Samsung Terbaru Bisa Terisi 100 Persen Kurang dari 15 Menit, Ternyata Inilah Rahasianya

By Nindya Galuh Aprillia, Minggu, 10 Desember 2017 | 02:26 WIB

Baterai keluaran samsung ini punya daya isi yang cepat

Laporan Wartawan Grid.ID, Husna Rahmayunita.

Grid.ID - Teknologi makin canggih, penemuan baru banyak diciptakan.

Tak cukup gadget, PC dan laptop, perangkat pendukung ponsel seperti baterai pun mengalami peningkatan.

Seperti yang diketahui, baterai merupakan nyawa sebuah gadget.

Tanpa baterai, gadget yang dimiliki tidak bisa bekerja sesuai keinginan.

( BACA JUGA: Wow, Sebar Berita Hoax Lewat Whatsapp, Orang Ini Terancam Denda Sampai Ratusan Juta )

Kini temuan baru datang dari perusahaan elektronik asal Korea, Samsung.

Samsung meluncurkan baterai terbaru dengan kualitas juara, seperti yang dikutip dari laman mashable.

Bukan degan maksud lain, Samsung ingin mengekplorasi dan mengembangkan teknologi sekunder sejalan dengan tren ponsel dan kendaaraan listirik yang menggunakan baterai lithium ion.

Baterai terbaru Samsung disebut sebagai graphene ball ini terbuat dari bahan yang bisa mengisi 5 kali lebih cepat daripada ion lithium biasanya.

( BACA JUGA: Duh, Kendall Jenner Mengalami Trypophobia, Apakah Kamu Juga Merasakannya? Coba Perhatikan Gambar-gambar Ini! )

Baterai ponsel ini hanya memerlukan waktu 12 menit untuk mengisi daya sampai 100%.

Berbeda dengan baterai ponsel pada umumnya, yang membutuhkan waktu 1 jam untuk megisi daya.

Tak cukup samapi di situ, graphene ball pun dapat bertahan stabil dalam suhu 60 derajat celcius.

Peningkatan kapasitas baterai ini, dikombinasikan dengan pengisian super cepat.

( BACA JUGA: Mencicipi Kuliner Indonesia, Inilah 33 Makanan di Sumatera Rekomendasi Bondan Winarno, Wajib Coba! )

Dan tak menutup kemungkinan, baterai jenis ini juga akan dipakai untuk produk lain seperti kendaraan listrik.

Luar biasa bukan?

(*)