Laporan Wartawan Grid.ID, Okki Margaretha
Grid.ID – Demian Aditya sedang menjadi sorotan karena aksi maut The Death Drop-nya memakan korban.
Manajernya sendiri, Edison Wardhana, yang didapuk menjadi stuntman saat itu, mengalami kecelakaan dan luka sangat parah.
Presenter Uya Kuya yang ada di sekitar lokasi kejadian, disebut-sebut tahu apa yang sebenarnya terjadi.
Meski Uya tak ada di area outdoor tempat aksi maut itu dimainkan, banyak yang menilai Uya tahu apa yang terjadi sebenarnya.
Setidaknya, hal itu disampaikan oleh pakar mikroekspresi, Poppy Amalya saat mengisi acara Pagi Pagi Pasti Happy.
Saat itu Uya diberondong pertanyaan oleh host lain, seperti Nikita Mirzani dan Lee Jeong Hoon.
(Usai The Death Drop, Stuntman Demian Aditya, Edison Wardhana, Nyaris Kehabisan Darah!)
Namun, Uya tetap bungkam.
Uya memilih untuk pasang senyum dan menggaruk-garuk kepalanya yang mungkin tak benar-benar gatal.
Rupanya, gestur itu ditangkap oleh Poppy.
(Fix! Trik The Death Drop Demian Aditya Gagal Total, Ternyata Kesalahan Sepele Ini Penyebabnya!)
“Papi (Uya Kuya) tahu sesuatu, tapi dia enggak mau cerita, senyum-senyum garuk-garuk,” kata Poppy Amalya, Jumat (1/12/2017).
Rupanya, Nikita dan Lee tak berhenti sampai di situ, mereka tetap memberondong Uya dengan beragam pertanyaan terkait insiden maut itu.
Namun lagi-lagi, Uya diam dan hanya menyilangkan kedua tangannya di depan dada.
Rupanya, itu adalah gestur yang dilakukan Uya di bawah alam sadarnya, untuk memproteksi diri.
“(Melipat kedua tangan di depan dada) Dia defense, dia takut ditanyakan apapun, itu sign dia menutup diri,” timpal Poppy yang langsung disambut senyum oleh Uya.
Akhirnya Uya buka suara, dia mengaku tak benar-benar tahu apa yang terjadi di area outdoor itu.
(Stuntman Demian Aditya Luka Parah Setelah Aksi The Death Drop, Penyebabnya Ada Miskom Antar Crew)
Sebab, saat kejadian berlangsung, Uya sedang berada di belakang panggung dan menyaksikan kejadian itu di layar televisi.
“Saya nonton di TV, saya bukan enggak mau ngomong, tapi karena saya enggak lihat secara langsung,” kata Uya membela diri. (*)