Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Aktor muda Muhammad Riza Irsyadillah atau Irsyadillah mendapatkan peran menarik dalam film baru karya Rizal Mantovani, yang berjudul Chrisye.
Memiliki karakter yang pecicilan dalam kesehariannya, Irsyadillah justru dipercaya untuk berperan sebagai Addie MS, konduktor Indonesia yang memiliki pembawaan tenang dan berwibawa.
Makanya, tak aneh jika Irsyadillah mengaku kaget bukan main.
(Vino G Bastian Ungkap Sulitnya Kehidupan Chrisye Sebagai Musisi)
"Gue kaget banget pas dapat peran sebagai Addie MS, karena awalnya gue enggak casting buat jadi om Addie," jelas Irsyadillah saat ditemui Grid.ID dalam acara Gala Premier film Chrisye, di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, Jumat (1/12/2017).
Kebetulan, Irsyadillah adalah teman sejak SD hingga SMA dari Tristan Juliano, anak kedua Addie MS dan Memes.
"Pas gue cerita ke Tristan, dia tuh ketawa dan kaget, karena dia bisa lihat kebiasaan gue yang pecicilan dan enggak bisa diam."
(Kehidupannya Dibuat Film, Istri Ceritakan Sebuah Lagu yang Mengalahkan Chrisye)
"Sedangkan om Addie kan yang pendiam, berwibawa, dingin," ceritanya.
Aktor yang memiliki nama lahir Muhammad Riza Irsyadillah ini mengaku, terhormat bisa berperan menjadi salah satu konduktor andalan Indonesia.
Sebab, Addie MS adalah salah satu orang yang cukup berpengaruh dalam kehidupan karier seorang Chrisye.