Find Us On Social Media :

Film 'Chrisye' Bakal Segera Tayang, Lagu-lagu Ini Ternyata Recycle dari Lagu Sang Legenda loh!

By Nindya Galuh Aprillia, Sabtu, 2 Desember 2017 | 23:59 WIB

Film Chrisye segera jumpai para penggemar yang rindu sosoknya

Laporan Wartawan Grid.ID, Andika Thaselia Prahastiwi

Grid.ID - Film 'Chrisye' karya sutradara Rizal Mantovani dijadwalkan akan segera rilis tanggal 7 Desember nanti.

Film yang mengangkat kisah hidup legenda musik Tanah Air Chrisye ini dibintangi oleh Vino G. Bastian dan Velove Vexia.

Selama karirnya, Chrisye sukses merilis 31 album, di antaranya adalah Hip Hip Hura (1985), Pergilah Kasih (1989), Badai Pasti Berlalu (1999), dan Dekade (2004).

( BACA JUGA: Berperan Sebagai Chrisye, Vino G. Bastian Ungkap Kehidupan Chrisye yang Jarang Terekspos )

Buat kalian yang lahir tahun 80an dan 90an pasti akrab dong dengan lagu-lagu romantis sang Legenda?

Ternyata, ada beberapa lagu-lagu Chrisye yang juga sukses didaur ulang oleh penyanyi masa kini seperti Afgan, Gita Gutawa, Noah, hingga Ari Lasso.

Kalau kamu masih penasaran, cek list berikut yuk!

1. Panah Asmara

( BACA JUGA: Gunakan Outfit One of Shoulder, Begini Tampilan Kekasih Hati Mischa Chandrawinata, Bikin Kesengsem deh! )

Lagu 'Panah Asmara' pertama kali dinyanyikan oleh Chrisye berduet dengan gitaris terkenal Tohpati.

Lagu ini dirilis tahun 2004.

Pada tahun 2010, Afgan mendaur ulang lagu ini jadi lebih catchy dan anak muda banget.

Bahkan 'Panah Asmara' versi Afgan menang penghargaan AMI Award di kategori Lagu Pop lho!

( BACA JUGA: Yuk Coba Tren Riasan Eyeliner dengan Aksen Glitter! Dijamin Bikin Memesona nih )

2. Pergilah Kasih

Chrisye merilis 'Pergilah Kasih' di tahun 1989 di album dengan judul yang sama.

Lagu ini menceritakan tentang kerelaan seseorang melepas kekasihnya yang pergi untuk meraih apa yang dia inginkan.

Di tahun 2012 D'Masiv mendaur ulang lagu ini di album Persiapan.

( BACA JUGA: Selain Shampoo, 5 Bahan Alami Ini Ampuh Bantu Kamu Hilangkan Ketombe, Semua Ada di Dapur, loh! )

Sama seperti 'Panah Asmara', lagu 'Pergilah Kasih' juga meraih penghargaan di AMI Awards kategori Best Mix Engineer.

3. Galih dan Ratna

Kalau yang ini pasti sudah akrab di telinga kalian.

'Galih dan Ratna' awalnya dirilis Chrisye pada tahun 1980 di album Puspa Indah.

( BACA JUGA: Tertidur di Jok Belakang Mobil, Mahasiswi Mendapat Perlakuan Tak Senonoh dari Sopir Taksi Online  )

Lagu ini juga menjadi soundtrack untuk film Gita Cinta dari SMA tahun 1979 yang dibintangi Rano Karno dan Yessy Gusman.

Film ini kemudian didaur ulang tahun 2017 dengan judul Galih & Ratna, dibintangi oleh Sheryl Sheinafia dan Refal Hady.

Dalam soundtrack filmnya, Gamaliel Audrey Cantika (G.A.C) mendaur ulang lagu dengan judul yang sama, 'Galih dan Ratna'.

Tak hanya itu, D'Cinnamons juga pernah mendaur ulang lagu yang sama pada 2009.

( BACA JUGA: Ladies, Ternyata Bercinta dengan Cara Ini Terbukti Lebih Membahagiakan Hubungan Kamu dengan Suami )

4. Aku Cinta Dia

Chrisye merilis lagu 'Aku Cinta Dia' tahun 1985 di album dengan judul yang sama.

Pada tahun 2009, Gita Gutawa merilis versi daur ulang dari lagu tersebut dengan gaya khasnya.

Tak hanya Gita, Vidi Aldiano juga mendaur ulang 'Aku Cinta Dia' di album Persona pada tahun 2016.

( BACA JUGA: Aktor Muda Irsyadillah Kaget Diminta Perankan Tokoh Ini di Film Chrisye! )

5. Kisah Cintaku

Chrisye merilis album Jumpa Pertama pada tahun 1988 dengan salah satu lagunya berjudul 'Kisah Cintaku'.

Lagu ini kemudian dinyanyikan ulang oleh band Noah yang saat itu masih bernama Peterpan pada tahun 2008.

( BACA JUGA: Artis Cantik Ini Buktikan Bahwa Lady Biker Nggak Selalu Tomboy! )

6. Badai Pasti Berlalu

'Badai Pasti Berlalu' adalah soundtrack dari film dengan judul yang sama, dirilis tahun 1977.

Film ini dibintangi oleh Christine Hakim dan Roy Marten.

Pada tahun 2007, film ini di-remake oleh Teddy Soeriaatmadja, dibintangi oleh Vino G. Bastian dan Raihanuun.

( BACA JUGA: Teganya, Seorang Ayah Siksa Anak Sendiri Lantaran Mirip Dengan Mantan Istrinya! )

Soundtrack film ini, 'Badai Pasti Berlalu' dinyanyikan oleh Ari Lasso.

Menurut kamu, keren mana versi almarhum Chrisye sama versi daur ulangnya? (*)