Grid.ID - Kehidupan Cut Tari kerap menjadi sorotan meski kini jarang menghiasi layar kaca.
Pasalnya, Cut Tari sempat mangkir dari dunia hiburan usai skandal video panasnya terkuak dan viral bersama Ariel NOAH.
Tak lama usai skandal video panasnya membuat publik heboh, Cut Tari gugat cerai oleh sang suami pada Desember 2013 silam.
Yusuf Subrata membantah jika perceraiannya dengan Cut Tari disebabkan skandal video panas istrinya dengan Ariel NOAH.
Baca Juga : Akibat Kelalaian Seorang Ibu, Bayi Usia 11 Bulan Terjebut ke Dalam Air Mendidih
Bak jatuh tertimpa tangga, sang aktris akhirnya resmi bercerai pada Maret 2014 secara verstek tanpa dihadiri Cut Tari.
Kini, Cut Tari mengaku hanya fokus mengurus sang putri dari hasil pernikahannya dengan Yusuf Subrata.
Adalah Sidney Azkassyah Yusuf yang sudah beranjak remaja merupakan putri cantik Cut Tari.
Diketahui, putri Cut Tari merupakan atlet gymnastic yang berprestasi.
Lantas, bagaimana dengan statusnya yang sudah 5 tahun menjanda?
Melansir dari Bangka Pos, Cut Tari sempat terang-terangan mengakui statusnya melalui Instagram Story.
Baca Juga : Gisella Anastasia Semakin Mesra dengan Wijin, Pembaca Aura: Tidak Adanya Kecocokan
"Sudah nikah lagi belum?" tanya seorang netizen pada Cut Tari.
Menjawab pertanyaan tersebut, Cut Tari secara gamblang mengungkap jika dirinya masih betah menyendiri.
"Belum," tukas Cut Tari singkat.
Meski demikian, sederet pria pernah digosipkan dekati janda cantik beranak satu ini.
Salah satunya aktor tampan bernama Richard Kevin yang sempat membuat publik bertanya-tanya.
Pasalnya, Cut Tari sempat memanggil Richard Kevin dengan ungkapan 'Love' saat makan malam romantis berdua bak pasangan kekasih.
Aktor tampan Richard Kevin yang santer dikabarkan menjadi kekasih Cut Tari sejak 2013 silam.
Diketahui Richard Kevin berusia lebih muda 4 tahun dari Cut Tari.
Baca Juga : Luna Maya Sempat Disebut Jadi Orang Ketiga Hancurnya Rumah Tangga Ariel, Sarah Amalia Beri Tanggapan
Melansir dari Youtube tayangan HotShot edisi 5 Januari 2011 silam,
kedekatan ini terendus ketika Cut Tari menjadi satu-satunya orang di luar kuasa hukum yang mendampingi Richard Kevin ke Polres Jakarta Selatan saat alami kecelakaan lalu lintas.
Dicecar pertanyaan hubungan spesial keduanya, kuasa hukum Richard Kevin saat itu berdalih bahwa Cut Tari dan kliennya adalah rekan satu manajemen.
Pada 2017 Cut Tari lagi-lagi kepergok mesra dengan Richard Kevin dalam sebuah makan malam romantis.
Jika dihitung dari awal terpregoknya Cut Tari dan Richard Kevin di tahun 2013 silam.
Keduanya sudah menjalin hubungan dekat ini selama 5 tahun. (*)
Artikel ini pernah tayang di Nova.id dengan Cerai Usai Skandal Video Panasnya dengan Ariel NOAH Viral, Cut Tari Ungkap Status Terkininya