Find Us On Social Media :

Bukan Gadget, Barang Yang Dipegang Orang Rusia Saat Bepergian Ini Patut Ditiru!

By Hyashinta, Senin, 4 Desember 2017 | 17:36 WIB

Kebiasaan Orang Rusia

Laporan Wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati

Grid.ID - Setiap orang punya kebiasaan sendiri-sendiri ketika punya waktu luang.

Ada yang suka jalan bersama teman-temannya.

Ada pula yang lebih suka berdiam diri di rumah.

Satu lagi, sudah jadi hal lumrah pula jika kita melihat orang sibuk dengan gadgetnya masing-masing.

(BACA: Ingin Cepat Tidur Setelah Kerja Lembur? Ini Caranya)

Hampir semua orang, dari latar belakang dan usia yang berbeda kini lebih suka menghabiskan waktu luang mereka untuk berselancar di dunia maya.

Namun hal demikian sepertinya tak terjadi di kota Moscow Rusia. 

Dilansir Grid.ID dari akun twitter @1NikolaMirkovic,a da foto yang diunggah pada 2 Desember 2017 lalu yang kemudian mendadak menjadi viral. 

Foto tersebut menggambarkan betapa orang Rusia lebih suka membaca buku daripada bermain gadget di saat waktu luang mereka.

(BACA: Pengen Kursi Rakit? Ini Dia Kursi Tanpa Sekrup yang Bisa Kamu Bongkar Pasang Sesuka Hati, Lihat Videonya)

"Moscow metro today. No comment," tulis akun @1NikolaMirkovic.

Postingan ini lantas menjadi viral dengan lebih dari 12 ribu retweet, 26 ribu likes dan beragam tanggapan netizen.

"Saya melihat ini berkali-kali di Metro St Petersburg. Kebiasaan membaca orang Rusia, merupakan kegiatan yang jahat karena buku tidak membawa iklan dalam setiap halamannya. Karena buku itu inheren dengan anti-kapitalis. Mari bakar semua buku!" tulis akun @JihadiColin.

Meski menuai beragam komentar miring terkait kebijakan lokal di Rusia, namun sepertinya kebiasaan membaca buku yang membudaya dikalangan warga Rusia ini patut ditiru. (*)