Pilihlah kemeja putih, kemudian tambahkan ikat pinggang dengan motif polkadot yang warna dan motifnya sama dengan high heels yang kamu pakai.
3. Gaya busana 80an dengan celana high waist
Jika motif polkadot pernah jadi tren yang diminati di tahun 80an, mungkin kamu juga bisa meniru padu padan di era tersebut untuk penampilan terbarumu.
Kamu bisa memadukan atasan motif polkadotmu dengan celana high waist kain yang terdapat belt di bagian pinggangnya, ini cocok banget buat kamu yang ingin terlihat lebih jenjang.
4. Makin gaya dengan blazer dan denim
Untuk tampilan kasual, kamu bisa menambahkan midi dress motif polkadot dengan celana denim favoritmu.
Tambahkan juga blazer yang warnanya senada dengan motif polkadot atasanmu agar tampilanmu terlihat makin chic. (*)