Laporan Wartawan Grid.ID, Septiyanti Dwi Cahyani
Grid.ID – Dunia yang memasuki era global ini seperti tidak memberikan sekat untuk siapa saja.
Semua orang bebas bisa menjadi apa yang mereka inginkan.
Termasuk bagi penyandang disabilitas.
Tidak ada larangan yang menyatakan bahwa penyandang disabilitas tidak boleh melakukan sesuatu.
Apalagi membatasinya untuk tetap berkarya dan berprestasi.
Esther Vergeer adalah pemain tenis berkebangsaan Belanda, Eropa.
Oleh dokter, ia dinyatakan menderita myelopathy vascular di sekitar tulang sumsum belakang saat dia masih kecil.
Hal ini mengharuskan Esther untuk menjalani operasi.
Operasi ini membuat Esther tidak bisa menggerakkan kakinya.
Akhirnya, ia harus menjalani rehabilitasi.