Laporan wartawan Grid.ID, Puput Akad
Grid.ID - Kasih sayang ibu sepanjang hayat seolah ditunjukkan oleh seorang wanita di Demak, Jawa Tengah yang kini tengah viral di media sosial.
Bagaimana tidak, ibu di Demak ini tertangkap kamera sedang tertidur di sebuah makam.
Tak kalah mirisnya, sang ibu tertidur di tanah pekuburan yang masih basah itu tanpa beralaskan kain maupun selimut.
Baca Juga : Kisah Pilu Rasilu, Tukang Becak di Ambon yang Jadi Korban Tabrak Lari Namun Malah Dipenjara 1 Tahun 6 Bulan
Rupanya terselip sebuah kisah pilu di balik perilaku tak biasa ini.
Kisah ini terungkap dari postingan Instagram Makassar Info @makassar_iinfo pada Selasa (2/4/2019).
Ibu yang tak diketahui namanya ini merupakan orang tua dari korban tabrak lari yang terjadi sehari sebelumnya, yakni Senin (1/4/2019).
"Kasih sayang ibu terhadap sang anak, anaknya ditabrak lari dan meninggal kemarin. Ibu ini tertangkap kamera hari ini sedang tertidur di kuburan anaknya," tulis akun @makassar_iinfo.
Dalam unggahan yang sama, akun tersebut menuliskan ibu dan anaknya yang menjadi korban tabrak lari merupakan warga Desa Mlaten, Kecamatan Mijen, Demak ini
Usut punya usut, sang anak yang berangkat bersama temannya untuk menonton konser dangdut Pallapa di Kudus itu justru mengalami kecelakaan.
Nahasnya, nyawanya tak tertolong hingga akhirnya menghembuskan napas terakhir di tempat kejadian.
Baca Juga : Momen Pilu Seorang Ibu Saat Rasakan Sentuhan Bayinya untuk Pertama Kali Setelah Koma Selama 6 Bulan
Tak kalah menyayat hati, korban tabrak lari ini rupanya masih duduk di bangku SD.
"Almarhum korban akan menonton Pallapa di Kudus berboncengan dengan temannya. Pas berangkat lewat Jalan Gajah, Kudus kecelakaan dan meninggal di tempat di depan Masjid Gajah, dekat Pasar Gajah," sambungnya.
Baca Juga : Kisah Pilu Nenek 94 Tahun yang Terbiasa Tidur Memegang Baju Tentara Jepang Sambil Menangis
Kepergian sang anak yang mendadak ini rupanya meninggalkan luka yang mendalam bagi ibunya.
Seolah belum ikhlas melepas buah hatinya untuk selama-lama, wanita tersebut rela tidur di atas makam sang anak.
Baca Juga : Cerita Pilu Gadis Pontianak yang Jadi Korban Kawin Kontrak, Setahun Disiksa Akhirnya Pulang dengan Selamat
Wajar saja jika ibu di Demak ini merasa tak ikhlas karena anaknya jadi korban tabrak lari.
Pasalnya, pelaku tabrak lari ternyata masih buron sampai sekarang sehingga tak bisa dimintai pertanggungjawabannya.
"Bagi pelaku tabrak lari, mohon ampunan pada-Nya, Dan beritikad baiklah temui ibu ini, lihatlah beliau. Minta maaflah. Dan menyerahkan diri untuk bertanggung jawab. Ingat, lari bukan berati menyelesaikan masalah," imbau akun Makassar Info di akhir unggahannya.
Kisah ini sontak menyedot perhatian para netizen hingga membuatnya viral di media sosial.
Baru sehari diunggah, postingan tersebut telah disukai lebih dari 21 ribu kali dan mendapat 256 komentar yang bersimpati dengan kemalangan yang menimpa ibu di Demak ini.
"Ya Allah, semoga anaknya diterima di sisi Tuhan yang Maha Esa dan dosanya diampuni. Amin," tulis akun @sutan__sakti.
Baca Juga : Ceritakan Kisah Pilu Masa Lalu, Inul Daratista Akui Kerap Dimarahi Adam Suseno
"Yang pernah kehilangan untuk selamanya pasti tau gimana hancurnya kita saat itu juga," komentar dari akun @agusbagaz21.
"Ya Allah ibu. Hatimu terbuat dari apa sampai sebegininya. Sedih," tulis akun @reiisha_. (*)
Baca Juga : Sedih! Induk Orangutan Ditemukan Sekarat, dan Terdapat 74 Peluru Ditubuhnya