GRID.ID - Sebuah toko kecil yang menjual kentang panggang di Sapporo, Jepang menjadi bahan perbincangan hangat di media sosial.
Hal ini bukan karena kentang panggang yang dijualnya.
Melainkan karena yang menjaga toko kecil tersebut.
Bukan manusia, toko tersebut justru dijaga oleh seekor anjing berjenis Shiba-Inu bernama Ken-Kun yang berusia tiga tahun.
Info tersebut pertama kali diunggah oleh pengguna Twitter asal Jepang dengan akun @hina_shii_ver2, pada Senin (18/3/2019).
Baca Juga : Dogfight Seru Saat 2 F-16 TNI AU Dikeroyok 9 F/A-18 Hornet Amerika di Atas Laut Jawa
@hina_shii_ver2 menuturkan awalnya ia diberitahu oleh suaminya bahwa ada sebuah toko yang dijaga oleh seekor anjing di Sapporo.
Pemilik akun tersebut awalnya mengira sang suami becanda.
Namun suaminya mengirimi banyak foto dan ia langsung percaya.
Foto itu memperlihatkan sebuah toko kecil berloket dengan sebuah papan nama menggunakan bahasa Jepang yang bertuliskan 'Toko Kentang Manis Milik Anjing'.
Baca Juga : Sempat Dikabarkan Berkencan, Son Ye Jin dan Hyun Bin Akan Main Drama Bareng