Grid.ID – Hantu, mendengarnya saja sudah membuat bulukuduk banyak orang merinding.
Namun berbeda dengan pria tua yang justru tertarik dengan keberadaan mahkluk tak kasat mata ini.
Melansir dari The Sun, seorang pria yang berumur 63 tahun ini memiliki hobi mengoleksi boneka yang konon berhantu.
Dia adalah Barry Collingswood, yang mengatakan bahwa dia adalah kolektor boneka-boneka hantu yang memiliki lebih dari 30 boneka.
Baca Juga : Penderita Gigi Berlubang Tidak Disarankan Naik Pesawat Terbang, ini Alsannya!
Boneka-boneka ini diyakini berjiwa dan beberapa di antaranya memiliki latar belakang kisah menyeramkan.
Menurut penuturan Barry, boneka ini didapatkannya dari toko-toko bekas, dan dia juga memilih boneka yang konon memiliki kisah mistis di belakanya.
Barry juga meyakini bahwa di balik boneka ini ada aktivitas paranormal yang tidak bisa dijelaskan secara nalar.
Bahkan, saking menyeramkannya, keluarga Barry sampai mendesaknya untuk menyingkirkan koleksinya tersebut.
Baca Juga : Melahirkan Saat Ujian, Siswi di NTT ini Dipulangkan di Hari Pertama UNBK
Obsesi anehnya ini telah membuat keluarganya ketakutan.
Istri Barry, Sarah misalnya dia adalah penderita Multiple Sclerosis, dia telah mendesak suaminya untuk menyingkirkan boneka itu.