Find Us On Social Media :

Dibayangi Nama Besar Kedua Orang Tuanya, Eva Celia: Aku Harus Kerja Dua Kali Lipat!

By Annisa Dienfitri, Jumat, 12 April 2019 | 10:28 WIB

Eva Celia Latjuba saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (11/4/2019).

 

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Awalia

Grid.ID - Penyanyi dan juga aktris Eva Celia Latjuba menyadari tak bisa terlepas dari nama besar kedua orang tuanya, musisi Indra Lesmana dan aktris Sophia Latjuba.

Mengikuti jejak kedua orang tuanya dengan terjun ke dunia hiburan, Eva Celia kerap dibayang-bayangi nama besar Indra Lesmana dan Sophia Latjuba.

Namun demikian, Eva Celia mengaku sangat bersyukur terlahir dari kedua orang tua yang sudah sangat diperhitungkan namanya.

Baca Juga : Demi Anak, Mantan Suami Bella Luna Ferlin Pilih Balik ke Istri Sah

Kekasih Demas Narawangsa itu tak menampik kedua orang tuanya memang memiliki peran besar terhadap eksistensinya di dunia entertainment.

"Aku sangat bersyukur ya being a daughter dari ayah dan mama, maksudnya ya pastinya tanpa mereka aku gak mungkin ada di sini sekarang," aku Eva Celia saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (11/4/2019).

Namun Eva juga mengaku dirinya tak begitu saja mendapat kemudahan dalam meniti kariernya di industri hiburan.

Eva justru harus bekerja lebih ekstra untuk bisa membuktikan posisi yang diraihnya memang sesuai dengan kemampuan, bukan lantaran nama besar orang tua.

Baca Juga : Enggan Disebut Orang Ketiga, Della Perez Blak-blakan Dongkrak Popularitas dari Billy Syahputra

"At the same time aku ngerasa harus kerja dua kali lipat untuk bukan kasih tunjuk sih, tapi kayak memastikan ke diri aku sendiri bahwa I'm capable. Aku di sini ya karena aku mampu," tegasnya.

Eva yang belakangan fokus di dunia musik juga diajarkan sang ayah untuk menjadi seorang musisi yang mandiri.

"Dia (Indra) gak mau aku terlalu dependen (bergantung) sama beliau. Beliau selalu menawarkan bantuan tapi tidak kayak yang ini harus begini harus begini, sama sekali nggak," tandas Eva.

Baca Juga : Polisi Ungkap Fakta-Fakta Kasus Perundungan dan Penganiayaan Siswi SMP di Pontianak(*)