Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini
Grid.ID - Di industri K-Pop, kabar dating atau kencan adalah salah satu yang dihindari.
Terlebih, untuk idol rookie dan idol yang sedang berada di puncak karirnya.
Banyak fans yang menentang tentang kabar kencan dari idol mereka.
(BACA: 6 produk Ini Paling Populer dan Banyak Dicari Saat Harbolnas! Diskonnya Kebangetan Sih)
Namun, banyak juga yang menyetujui idolnya untuk berkencan.
Bahkan, beberapa di antaranya menjodohkan para idol.
Mereka ini biasa disebut shipper.
Tak jarang, para shipper ini memiliki fandom sendiri.
Para fans bahkan mengedit foto idolanya hingga terlihat bersama.
Siapa saja mereka?