Struktur bagunan ini terdiri dari sembilan "ruang" yang memiliki bentuk, warna, tema yang berbeda.
Setiap warna cocok untuk berbagai tipe penyewa apartemen.
Ada ruang hijau vertikal yang didominasi oleh tangga dan tempat tidur gantung atau hammock.
(BACA: Tuai Pujian Netizen, Ternyata Ini yang Dilakukan Oleh Xiumin EXO)
Ada juga ruang berwarna pink yang lebih multi level dengan potongan cubby cut.
Sementara ruang biru yang jauh cenderung lebih horizontal.
Di sini ide utamanya adalah keinginan konsumen di masa depan.
Jika penghuni perkotaan harus hidup kecil dan padat, mereka harus menegosiasikan ruang mereka sendiri.
(BACA: Setop Tonton YouTube, Begini Cara Indra Bekti Cegah Pengaruh Buruk Gadget Pada Sang Anak!)
Nama (W) ego menjurus pada kata "ego" di mana batas privasi dijunjung tinggi.
(W) ego hanyalah salah satu dari banyak eksplorasi terbaru di tempat tinggal yang sangat kecil dan sangat vertikal di zaman sekarang. (*)