Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Raline Shah bermain film action untuk pertama kalinya di film Police Evo yang akan tayang 18 April 2019.
Pada film ini, Raline Shah dituntut untuk bisa bela diri dan menggunakan senapan.
"Di film Police Evo saya sebagai Rian dia anggota polisi dari Indonesia dia karakternya perempuan kuat tegar menjalankan apa yang dipercayainya benar."
"Fisik mental kuat, punya keahlian gunakan senjata dan bela diri," ungkap Raline Shah saat ditemui Grid.ID di kawasan FX Sudirman, Jakarta Selatan, Rabu (10/4/2019).
Baca Juga : Ira Wibowo Bebaskan Putra Sulungnya Jadi DJ Asalkan Sekolah Tetap Prioritas
Untuk keperluan syuting, biasanya film action menggunakan senjata palsu.
Tapi dalam film ini ternyata Raline Shah mengaku dirinya juga menggunakan senjata asli.
"Untuk latihan senapan kita menggunakan Glock 17 dan M4. Latihan Glock 17 dengan yang asli," ungkap Raline Shah.
"Jadi itu tadi latihannya dengan Glock 17 senapan yang beneran sama yang M4-nya pakai yang ecek-ecek. Pas di lokasi ada beberapa senjata yang dikenalkan dan dicoba, karena Rian ambil senjata dari polsii yang sudah tewas," lanjutnya.
Baca Juga : Dewi Perssik Jadi Tersangka, Rosa Meldianti Apresiasi Polisi
Awalnya, wanita kelahiran Jakarta ini meremehkan perannya yang harus menggunakan senapan.
Hal tersebut lantaran dirinya sejak kecil sudah mengenal dan terbiasa menggunakan senjata.
Namun ternyata perkiraannya salah, pada film ini Raline Shah mengaku kesulitan dalam menggunakan senapan.
"Dari yang saya rasa, ah kacanglah, maksutnya saya dari kecil saya memang sudah main senjata sama ayah saya, kayak kita berburu dan sebagainya. Tapi beda banget, karena harus keahlian Rian harus ahli megang senjata," ungkap Raline Shah.
Wanita berusia 34 tahun ini pun menceritakan bagaimana dirinya berlatih keras untuk menggunakan senjata.
Usai rutin latihan, Raline Shah pun berhasil lancar dalam menggunakan senjata tersebut.
"Pertama belajar reloading hari pertama 150 kali. Seminggu teori, kemudian dikasih senapan beneran, belajar reloading, belajar cara megangnya, reloading tanpa liat senja mata ditutup, terus terakhir bener-bener tembakan senjata ke target, latihan target selama sebulan,"
"Latihan target matanya masih kedap-kedip, saya nggak sadar saya kedap-kedip, saya pikir oh saya bisa nih, ternyata masih kedap-kedipnya tuh udah natural."
"Akhirnya latihan seminggu di tembak-tembakin sama yang lain dan saya nggak boleh kedap-kedip, akhirnya bisa. Lalu belajar taktikal, belajar gunakan senjata dengan polisi lainnya, gimana bergerak dan lain-lain," cerita Raline Shah.
Baca Juga : Petugas Keamanan Bongkar Sifat Asli Luna Maya pada Tetangga
Tak tanggung-tanggung, Raline shah mengungkapkan dirinya harus menggunakan dan membawa atribut hingga belasan kilo untuk film ini.
"Angkat beban 20-25 Kg, lari sana-sini, angkat senjata beratnya 7,5 kg, belum lagi pakai pakaian anti peluru. Ya kira-kira 12 Kg lah senjata dan beban pakaiannya," tutup Raline Shah.
(*)