Find Us On Social Media :

So Sweet! Meski Sudah Miliki 3 Orang Anak, Maya Septha dan Suami Sempatkan Waktu untuk Jalan Berdua

By Asri sulistyowati, Sabtu, 13 April 2019 | 14:41 WIB

Maya Septha dan Krisna Wardhana Sidarta

Laporan Wartawan Grid.ID, Asri Sulistyowati

Grid.ID- Banyak pasangan yang tak lagi romantis semenjak memiliki anak.

Kesibukan mengurus anak kadang membuat pasangan suami istri kesulitan untuk menghabiskan waktu bersama.

Namun nyatanya, hal tersebut dapat diatasi oleh pasangan selebritis Maya Septha dan Krisna Wardhana Sidarta.

Baca Juga : Tak Bisa Hadir di Nikahan Yuanita Christiani, Maya Septha Tak Kuasa Menahan Tangis!

Meski Maya Septha dan Krisna Wardhana Sidarta sudah memiliki tiga buah hati, namun mereka menyempatkan waktu untuk quality time bersama.

Dilansir Grid.ID dari tayangan Entertainment News yang diunggah kanal YouTube Net Entertainment News pada Jumat (12/4/2019), pasangan yang menikah pada tahun 2012 lalu itu tengah menghabiskan waktu berdua dengan menonton film.

Bagi Krisna Wardhana Sidarta, hal ini mereka lakukan agar hubungan keduanya tetap hangat layaknya masa pacaran.

Baca Juga : Curahan Hati Maya Septha Pasca Lahiran Anak Ketiga, Sempat Lupa Rasanya Punya Bayi