Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Rehatnya Giring Ganesha membuat grup band 'Nidji' memiliki nama baru.
Nama baru tersebut yaitu NEV Plus atau Nidji Electronic Version Plus.
Nev Plus sendiri nantinya akan memiliki beberapa vokalis.
"Oh bisa ganti-ganti terus (vokalis) ada Dhea, Bams kedepannya nanti ada projek," ungkap Giring saat ditemui Grid.ID di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (9/12/2017).
(BACA: Rumah Tangganya Dikabarkan Tidak Harmonis, Salma Fina Sunan dan Taqy Malik Akhirnya Berpisah?)
Musikus yang sudah bergabung dalam partai politik ini menambahkan, NEV Plus akan membuat tur dengan salah satu penyanyi ternama dan masih dirahasiakan.
Giring menilai, konsep musik dari band yang akan ditinggalkannya menarik hingga dia ingin menikmatinya.
"Konsepnya (NEV Plus) juga keren banget, malah saya pengin nonton."
"Saya kan bertahun-tahun ditonton, sekarang saya mau nonton," katanya.
(BACA: Wow! Ini Bocoran Album Kedua Kunto AJi yang Akan Rilis)
Nidji sendiri terbentuk pada tahun 2002 dengan enam personil antara lain, Giring (vokal), Ariel (gitar), Rama (gitar), Randy (keybord), Andro (bass), Adri (drum).
Band ini juga tidak jarang menciptakan lagu untuk soundtrack film layar lebar dan sempat menjadi theme song salah satu tv asing.(*)