Laporan Wartawan Grid.ID, Andika Thaselia Prahastiwi
Grid.ID - Jika rumahmu ada tikus, apakah kamu merasa sebal karena keberadaannya sangat mengganggu dan membuat rumah menjadi kotor?
Tikus selalu dianggap hewan parasit oleh sebagian besar orang.
Tikus juga bisa menjadi penyebab beberapa penyakit seperti pes, leptospirosis, dan typhus.
Hal ini dikarenakan lingkungan hidup tikus yang kotor dan jorok.
Belum lagi makanan tikus yang berasal dari sisa-sisa makanan yang kadang sudah membusuk.
(Wajib Dikunjungi, Inilah 8 Fakta Skyline Gondola Queenstown yang Sudah Berumur 50 Tahun)
Beberapa orang juga takut sama hewan ini apalagi karena mereka bisa berlari dengan cepat dan arahnya nggak bisa ditebak.
Lalu bagaimana mengusir tikus?
Inilah tips 7 cara mengusir tikus dari rumahmu.
1. Minyak peppermint
Dilansir Grid.ID dari The Times of India, ternyata tikus nggak suka dengan bau peppermint.
Untuk menggunakan peppermint, caranya adalah tetesi kapas dengan minyak peppermint dan letakkan di tempat yang kira-kira menjadi jalan atau persembunyian tikus.
Lakukan ini beberapa kali supaya makin efektif mengusir tikus.
Keuntungan lainnya, rumah kalian akan beraroma lebih segar.
(Meski Menyandang Difabel Wanita Ini Mampu Meraih Emas dan Mengharumkan Nama Indonesia)
2. Bubuk kentang
Bubuk kentang juga bisa diganti dengan tepung kentang.
Ternyata, kentang beracun bagi tikus.
Taburkan bubuk kentang ke area yang sering dilewati atau sebagai bersembunyian tikus.
3. Bawang bombay
Tikus nggak suka aroma bawang bombay.
Letakkan bawang bombay yang sudah dikupas dan dipotong-potong di area yang sering terlihat tikus.
Tapi cara ini sedikit kehati-hatian.
Bawang bombay cepat mengalami pembusukan sehingga kamu harus sering menggantinya dengan yang baru.
Risiko lainnya adalah rumah kamu bisa beraroma bawang bombay.
4. Bubuk cabe
Bubuk cabe dulu sering digunakan para petani sayuran untuk menghalau hama tikus.
Cara aplikasinya sama dengan bubuk kentang tadi yaitu dengan menaburkannya di sekitar area yang sering terlihat tikus.
5. Bawang putih
Ternyata selain bawang bombay tikus juga tidak suka dengan bau bawang putih.
Ada dua cara yang bisa kalian lakukan.
Pertama, dengan menggunakan campuran air dan bawang putih yang sudah ditumbuk.
Kedua, bisa juga dengan meletakkan langsung bawang putih yang sudah digeprek di area yang sering terlihat tikus.
6. Cengkeh
Tikus tidak suka dengan aroma cengkeh.
Bungkus beberapa batang cengkeh ke dalam kain tipis dan letakkan di beberapa area yang sering terlihat tikus.
7. Amonia
Tikus ternyata tidak suka dengan bau menyengat termasuk aroma amonia.
Amonia biasanya terkandung dalam cairan pembersih kerak.
Tuangkan amonia ke dalam mangkok kecil dan letakkan ke area di mana tikus sering terlihat.
Ketujuh bahan ini mudah didapat sehingga memudahkan kamu mengusi tikus dari rumah.
Selamat mencoba! (*)
(Bosan? Mending Makan Cadbury 5Star, Sensasi Karamelnya Bikin Kamu Nggak Mau Udahan!)