Find Us On Social Media :

Gereja Katedral Notre Dame yang Jadi Salah Satu Simbol Prancis Terbakar, Anggun C Sasmi Hingga Julie Estelle Ungkap Kesedihan

By Grid Reporter, Selasa, 16 April 2019 | 09:31 WIB

Gereja Katedral Notre Dame yang Jadi Salah Satu Simbol Prancis Terbakar, Anggun C Sasmi Hingga Julie Estelle Ungkap Kesedihan

Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita

Grid.ID - Gereja Katedral Notre Dame di Paris, Perancis mengalami kebakaran hebat pada Senin (15/4/2019) waktu setempat.

Karena peristiwa tersebut, para selebritis dunia mengungkap kesedihan mereka di media sosial.

Beberapa di antaranya termasuk artis asal Indonesia seperti Anggun C. Sasmi.

Penyanyi yang kini menetap di Perancis itu mengatakan hatinya hancur saat melihat kebakaran hebat yang terjadi di Notre Dame.

Baca Juga : Gereja Katedral Notre Dame yang Berusia 850 di Paris Prancis Hangus Terbakar, CEO Gucci Sumbang Rp 1,6 Triliun untuk Renovasi

"Drama yang menyedihkan, sedih....#NotreDame, salah satu simbol lambang Perancis terbakar. Hatiku hancur," tulis Anggun di akun Instagram miliknya, @anggun_cipta pada Selasa (16/4/2019).

Pelantun What We Remember ini menuliskan kepedihan hatinya itu dalam bahasa Perancis.

Bersamaan dengan itu, Anggun juga mengunggah foto dan video yang memperlihatkan Gereja Katedral Notre Dame hancur dilahap kobaran api.

Baca Juga : Anggun C Sasmi dan Ian Antono Puji Penampilan Ava di Panggung The Voice Indonesia