Find Us On Social Media :

Nggak Pakai Ribet, Intip yuk Gaya Hijab Ayudia Bing Slamet, Bisa Dicontek Para Hijabers nih Buat Pergi ke Mall

By Justina Nur Landhiani, Senin, 11 Desember 2017 | 19:17 WIB

Nggak Pakai Ribet, Intip yuk Gaya Hijab Ayudia Bing Slamet, Bisa Dicontek Para Hijabers nih Buat Pergi ke Mall

Laporan Wartawan Grid.ID, Rizky Herina Putri

Grid.ID – Ayudia Bing Slamet adalah salah satu artis Tanah Air, cucu dari pelawak senior Bing Slamet.

Mengikuti jejak sang kakek di dunia hiburan, Ayudia telah membintangi beberapa judul sinetron dan FTV.

Kini dirinya telah menikah dengan temannya semasa SMP bernama Ditto.

(BACA : Bosan? Mending Makan Cadbury 5Star, Sensasi Karamelnya Bikin Kamu Nggak Mau Udahan! )

Keduanya telah dikaruniai seorang putra lucu yang dipanggil Sekala.

Di pertengahan perannya sebagai istri dan ibu, Ayudia memutuskan untuk mengubah penampilannya.

Dirinya kini berpenampilan tertutup dalam balutan hijab.

Gaya hijabnya yang simpel dan modis ini tak jarang dibuat inspirasi bagi hijabers.

Terutama bagi hijabers yang hobi jalan-jalan ke mall nih.

Nggak perlu ribet, gaya simpel dan modis ala Ayudia seperti yang dikumpulkan dari akun instagramnya ini bisa banget ditiru.

Ayudia memadukan hijab segi empat bermotif dengan nuansa abu-abunya dengan blouse berwarna hitam.

Celana jins denim ia pilih untuk menamani penampilannya.

Kali ini mengenakan hijab pashmina berwarna putih, Ayudia tampak memadukannya dengan blouse berwarna mint grey.

(BACA : Atlet Cantik Ini Berenang Tanpa Kedua Kaki Namun Berhasil Pecahkan Rekor dan Kumandangkan ‘Indonesia Raya’ di Negeri Jiran )

Ia memadukan celana kulot silver sebagai bawahannya dan slip on putih untuk gayanya yang santai.

Penampilannya yang kasual namun tetap terkesan santai ini terlihat dari model celana jins yang ia kenakan.

Ayudia memadukan crop jins beraksen ripped dengan blouse berwarna putih.

Hijabnya cukup simpel dengan warna netral hitam dan sepatu slip on espadrilles yang melapisi kedua kakinya.

Masih setia dengan celana berbahan denim, Ayudia memadukan skinny jinsnya dengan blouse berwarna oranye.

Aksen syal yang menyampir di sisi pundaknya tampak mempermanis penampilannya.

Kesan simpel dan santai terlihat pada hijab hitam segi empat dan sneakers putih yang ia kenakan.

(BACA : Meski Menyandang Difabel Wanita Ini Mampu Meraih Emas dan Mengharumkan Nama Indonesia )

Nah, gampang banget kan kalau mau tiru gaya Ayudia Bing Slamet saat kamu mau pergi ke mall. (*)

( Patut Dicontoh Ketika Lihat Hengki Kurniawan Akur Dengan Mantan Istri, Christy Jusung, Ademnya Kebangetan..Klik Baca Sumber )