Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmadanti
Grid.ID - Kebanyakan wanita ingin sekali mendapatkan make up yang sempurna.
Concealer, foundation, lipstik, blush on adalah barang penting yang digunakan oleh mayoritas wanita.
Dilansir Grid.ID dari boldsky, kamu harus tetap berhati-hati saat menggunakan makeup.
(BACA : Bosan? Mending Makan Cadbury 5Star, Sensasi Karamelnya Bikin Kamu Nggak Mau Udahan! )
Pakar perawatan kulit mengatakan, bahwa wanita harus selalu menajaga alat dan produk makeup.
Selain mengetahui produk yang sesuai untuk kulit kamu, memperhatikan tanggal kadaluarsa produk juga merupakan hal yang penting.
Kulitmu bisa terinfeksi dan alergi jika menggunakan produk makeup yang sudah kadaluarsa.
Jika kamu termasuk orang yang menggunakan make up secara rutin, maka wajib hukumnya bagi kamu untuk mengetahui tanggal kadaluarsanya.
1. Lipstik
Lipstik adalah salah satu item yang banyak digunakan oleh kaum wanita.
Ternyata kamu tidak boleh menggunakan produk lipstik kamu lebih dari satu tahun.
Hal ini dapat mempengaruhi kondisi kulit bibir kamu.
2. Concealer
Fungsi makeup ini adalah untuk menyamarkan noda d wajah.
Untuk menghindari alergi kosmetik, kamu bisa membuang produk ini setelah setahun dan menggantinya dengan yang baru.
3. Eyeliner
Waktu pakai yang ideal untuk eyeliner gel adalah 3 hingga 4 bulan.
Sedangkan untuk eyeliner pensil kamu bisa menggunakannya jauh lebih lama yaitu 2 tahun.
Jangan lupa untuk mengganti produk kamu sebelum batas waktu agar terhindar dari infeksi mata. 4. Face Powder
Bedak merupakan item penting dan hampir ditemui di tas semua para wanita.
Face Powder mempunyai jangka waktu pakai yang lebih lama nih dibandingkan produk lainnya, yaitu hingga 2 tahun.
5. Mascara
Menggunakan mascara membuat bulu mata kita terlihat lentik dan cantik.
Mascara akan menurun kualitasnya setelah 3-4 bulan.
Jadi untuk menghindari alergi, buanglah mascara mu dalam rentang waktu yang telah ditentukan.
6. Eye shadow
Eye shadow hadir dalam bentuk krim dan bubuk.
Eye shadow krim bisa digunakan sekitar satu tahun, sedangkan bentuk bubuk bisa kamu gunakan selama 2 tahun.
(BACA : Meski Menyandang Difabel Wanita Ini Mampu Meraih Emas dan Mengharumkan Nama Indonesia )
Nah, mulai sekarang belajar untuk jeli memperhatikan produk make up kamu ya. (*)
( Patut Dicontoh Ketika Lihat Hengki Kurniawan Akur Dengan Mantan Istri, Christy Jusung, Ademnya Kebangetan.. - Klik Baca Sumber )