Laporan Wartawan Grid.ID, Nopsi Marga
Grid.ID - Blackpink menjadi satu di antara girlband yang punya banyak penggemar.
Tidak hanya di Asia, bahkan ketenaran Blackpink sudah merambah ke benua Amerika.
Hal itu terbukti dengan partisipasi Blackpink dalam memeriahkan festival musik Coachella di California.
Baca Juga : BLACKPINK Berhasil Mengguncang Bangkok Saat Peluncuran Samsung Terbaru
Ketenaran Blackpink juga dilirik oleh beberapa brand untuk dapat mempromosikan produk mereka.
Brand yang telah memilih Blackpink untuk mempromosikan produknya antara lain Shopee, Bank Woori Korea, Hera Beauty, dan Kissme Korea.
Baru-baru ini, seluruh anggota Blackpink mendapat tawaran endors brand ternama dari negaranya sendiri.
Baca Juga : Jennie dan Jisoo Blackpink Kenang Coachella di Postingan Instagramnnya